Sukses

Keluarga Ridwan Kamil Gelar Pengajian untuk Eril di Gedung Pakuan

Pengajian keluarga dilaksanakan untuk mendoakan Eril dinyatakan meninggal dunia setelah hilang tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss pekan lalu.

Liputan6.com, Bandung - Keluarga besar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan menggelar pengajian untuk Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Gedung Pakuan Kota Bandung, Sabtu dan Minggu (4-5/6/2022).

Pengajian keluarga dilaksanakan untuk mendoakan Eril dinyatakan meninggal dunia setelah hilang tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss pekan lalu.

Ridwan Kamil diketahui sudah berangkat kembali ke Bandung. Keluarga menyatakan bahwa Ridwan Kamil sudah mengikhlaskan kepergian Eril. Kendati demikian, pencarian terhadap Eril masih terus berlangsung.

Sementara Ridwan Kamil kembali ke Indonesia lantaran harus melanjutkan pekerjaannya sebagai Gubernur Jawa Barat.

Berdasarkan pantauan, pengajian bakal dilaksanakan di Gedung Pakuan yang menjadi Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat. Hingga pukul 12.30 WIB, sejumlah tamu undangan sudah mulai berdatangan ke Gedung Pakuan.

Informasi yang dihimpun, pengajian keluarga Eril dilakukan terbatas sesuai undangan yang telah disebar ke beberapa pejabat di lingkungan pemprov maupun kabupaten/kota di Jabar. Terlihat beberapa pejabat sudah hadir di Gedung Pakuan.

 

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

2 dari 2 halaman

Masa Cuti Ridwan Kamil

Di antaranya Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum hingga Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja. Selain itu, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim, dan Wali Kota Bandung Yana Mulyana yang dijadwalkan akan ikut dalam agenda pengajian ini.

Tanda belasungkawa terlihat dari sejumlah karangan bunga berjejer di pagar tepatnya di depan Gedung Pakuan. Karangan bunga tersebut mewakili sejumlah tokoh, pimpinan partai politik dan dari organisasi masyarakat (ormas), komunitas, dan individu.

Seperti diketahui, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Jabar Wahyu Mijaya mengatakan, masa izin Gubernur Jabar Ridwan Kamil akan berakhir pada 4 Juni 2022. Gubernur Jabar akan kembali bekerja pada hari Senin (6/6/2022) mendatang.

Sebelumnya, Eril terbawa arus Sungai Aare di Swiss pada Kamis (26/5/2022). Putra sulung Ridwan Kamil itu hilang saat berenang di Sungai Aare bersama adik dan beberapa temannya.