Liputan6.com, Bandung - Ribuan warga dan siswa berseragam sekolah dasar hingga sekolah menengah atas memadati bagian-bagian pinggir jalan menuju ke lokasi pemakaman anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, di Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat, Senin (13/6/2022).
Mereka berjajar di pinggir Jalan Raya Pangalengan, Kabupaten Bandung, untuk menyambut dan memberi penghormatan kepada jenazah Eril yang berangkat dari Gedung Pakuan di Kota Bandung menuju ke area pemakaman Eril di Kampung Geger Beas, Desa Cimaung, Kabupaten Bandung.
Di antara siswa ada yang membawa spanduk maupun bunga untuk menyampaikan ungkapan belasungkawa atas meninggalnya Eril.
Advertisement
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dedi Supandi sebelumnya mengatakan bahwa pelajar dari 51 sekolah akan mendoakan Eril di sepanjang rute menuju ke lokasi pemakaman Eril.
Iring-iringan kendaraan yang membawa jenazah Eril bergerak dari Jalan Wastukencana menuju ke Jalan Tol Pasteur kemudian masuk ke Jalan Tol Soroja untuk menuju ke Cimaung.
Eril terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022. Jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde di Kota Bern pada 8 Juni 2022.
Jenazah Eril, yang tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022), disemayamkan dan dishalatkan di Gedung Pakuan di Kota Bandung sebelum dibawa ke Kabupaten Bandung untuk dimakamkan di wilayah Kecamatan Cimaung.
Â
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Antusisme Warga
Sebelumnya Pantauan Liputan6.com di lokasi, warga telah memadati sekitar lokasi pemakaman Eril. Lokasi makam Eril sendiri berada di Jalan Raya Banjaran-Pangalengan atau berjarak sekitar 30 kilometer dari Rumah Dinas Gubernur Jabar, jika menggunakan Jalan Tol Soreang-Pasirkoja (Soroja). Sementara cuaca di lokasi pemakaman terpantau cerah.
Sejumlah petugas terlihat masih terus melakukan persiapan area pemakaman almarhum Eril di kawasan Yayasan Islamic Centre Baitulridwan. Sejumlah alat berat juga diturunkan guna merapikan jalan masuk ke area pemakaman.
Hujan yang mengguyur lokasi pemakaman semalam sempat membuat jalan becek. Petugas pun terus mengebut pengerjaan pemerataan jalan menggunakan pasir dan batu.
Sementara untuk menyambut keluarga dan tamu, panitia telah menyiapkan dua tenda besar di lokasi.
Antusias warga di sekitar lokasi pemakaman Eril membuat arus lalu lintas ramai lancar di sepanjang jalan menuju area pemakaman. Kendati demikian, warga hanya bisa melihat dari kejauhan lantaran tidak diperkenankan masuk ke area pemakaman.
Rencananya, jenazah Eril akan dimakamkan sekitar pukul 11.00 WIB. Proses pemakaman akan dimulai dari keberangkatan jenazah Eril dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, pada pukul 09.00 WIB.
Adapun lokasi pemakaman bukan pemakaman umum, melainkan untuk keluarga yang sudah dipersiapkan keluarga Gubernur Ridwan Kamil beberapa waktu sebelumnya yang menyatu dengan proyek masjid atau Islamic Center.Â
Advertisement