Liputan6.com, Serang - Ikan hias baik air laut maupun tawar, banyak dijumpai di Indonesia. Mulai dari Cupang hingga Arowana atau Arwana, ikan asal Kalimantan.
Ikan hias air tawar asal Kalimantan yang juga disebut ikan naga itu memiliki tekstur dan warna yang menarik mata. Dengan perawatan yang benar, arwana bisa hidup hingga 40 tahun. Maka wajar ada yang menyebutnya sebagai ikan abadi atau kekal.
Advertisement
Baca Juga
Selain sebagai hobi, ikan arwana bagi sebagian orang kerap dijadikan tempat berinvestasi selain perhiasan dan tanah, lantaran harganya yang stabil dan jarang sekali anjlok. Maka tak heran, mulai bermunculan bisnis jual beli ikan arwana. Salah satunya Mahakarya Red Dragon yang khusus menjual arwana jenis super red.
"Pertama kita tidak pernah bekerjasama dengan siapapun untuk jual beli, pembeli bisa datang langsung ke gerai kami. Tips untuk memilih arwana yang menarik yaitu dayung atau sirip harus panjang, kepala nyendok, sama ekor closed atau nutup, badan nya harus kotak," ujar Dhika, salah satu pegawai di Mahakarya Red Dragon (MRD), ditemui di gerainya yang berlokasi di Ciracas, Kota Serang, Banten, Jumat (29/07/2022).
Pria yang kerap disapa Dhika Boncel ini menerangkan, gerai tempatnya bekerja juga melayani pembuatan akuarium, perawatan ikan, menyediakan makan ikan arwana seperti kodok, udang hingga kecoa dobia.
Dhika juga melayani penitipan ikan arwana hingga titip tanning agar warna ikannya lebih moncer lagi.
"Kita kasih makannya sehari dua kali aja. Baru buka lima bulanan ini gerainya. Semua ikan arwana super red di kita bersertifikat," ujarnya.
Â
Saksikan Video Pilihan Ini:
Persiapan Ekspor Ke Luar Negeri
Dhika mengaku, pembelinya bukan hanya dari sekitar Kota Serang saja, namun sudah merambah ke Malaysia, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah hingga Jawa Timur.
Pria yang memiliki beberapa tato ditubuhnya itu bercerita pangsa pasar ikan naga ada di beberapa negara asia, seperti Jepang, China maupun Singapura.
Mahakarya Red Dragon menjual arwana super red untuk ukuran 12-12 cm seharga Rp 2 juta. Sedangkan untuk usia 3-4 tahun dikisaran Rp 45 juta. Kini, dia sedang mempersiapkan pengiriman 5 ekor arwana ke negeri Jiran Malaysia.
"Kita lagi packing, persiapan pengiriman untuk pemesanan ke Malaysia. Dia tahu kita jual (ikan arwana super red) dari akun medsos resmi kita," jelasnya.
Advertisement