Sukses

Mulai Hidup Sehat, Kenali Tanda Ginjalmu Bermasalah

Gagal ginjal juga dapat menjadi kondisi kronis yang akan memburuk secara perlahan dalam waktu yang lama

Liputan6.com, Jakarta - Gagal ginjal merupakan kondisi di mana satu atau kedua ginjal tidak dapat lagi berfungsi dengan baik. Terkadang, gagal ginjal bersifat sementara dan muncul dengan cepat. 

Namun di lain waktu, gagal ginjal juga dapat menjadi kondisi kronis yang akan memburuk secara perlahan dalam waktu yang lama. 

Oleh karena itu, gagal ginjal dapat dibedakan menjadi dua jenis utama, yakni Gagal Ginjal akut dan kronis.

Gagal ginjal akut dapat diobati dengan jangka waktu yang relatif cepat dengan pengobatan dan terapi tertentu. Sementara gagal ginjal kronis kemungkinan sangat kecil untuk sembuh.

Satu-satunya cara mengurangi sakit pada ginjal adalah dengan melakukan cuci darah rutin minimal 2 minggu dalam seminggu selama seumur hidup.

Faktor - faktor terkena penyakit gagal ginjal biasanya adalah

Kurang Minum

Kurang minum dapat menimbulkan terjadinya dehidrasi, dehidrasi kronis dapat menimbulkan penumpukan racun didalam tubuh sehingga dapat mempengaruhi fungsi ginjal.

Konsumsi Obat Nyeri

Seringnya minum obat penghilang rasa sakit tanpa anjuran dokter dan melebihi dosis yang ditentukan akan membuat ginjal kehilangan fungsinya.

 

**Liputan6.com bersama BAZNAS bekerja sama membangun solidaritas dengan mengajak masyarakat Indonesia bersedekah untuk korban gempa Cianjur melalui transfer ke rekening:

1. BSI 900.0055.740 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)2. BCA 686.073.7777 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)

 

2 dari 2 halaman

Kafein Berlebih

Kafein memiliki kandungan yang akan meningkatkan darah atau darah tinggi, mengonsumsinya yang berlebihan ginjal akan memiliki tekanan yang berat.

Sering Minum Alkohol

Alkohol adalah minuman dengan kandungan yang keras sehingga dapat merusak fungsi ginjal.

Konsumsi Gula dan Garam 

Mengonsumsi gula dan garam secara berlebihan akan menyebabkan ginjal dalam tekanan dan menyebabkan darah tinggi dan diabetes,Dengan mengonsumsinya secara berlebihan akan merusak fungsi ginjal

Penulis: Nela Qurrotu'ain

Â