Liputan6.com, Solo - Laga lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023 pekan ke-13 antara Bali United dan Bhayangkara FC digelar di Stadion Manahan, Solo Berakhir dengan skor akhir 3-0. Bhayangkara FC harus kebobolan pada menit ke-13 karena own goal atau gol bunuh diri yang dilakukan Muhamad Hargiyanto atau kapten tim klub The Guardian itu.
Sedangkan dua gol lainnya dicetak oleh William Pacheco dan juga Privat Mbarga. Dengan kemenangan tersebut, Bali United FC semakin merangsek ke posisi papan atas.
Di sisi lain, tak hanya sukses meraih kemenangan dalam laga tersebut, Bali adalah tim paling konsisten dengan permainan yang enak ditonton. Sedangkan, Bhayangkara FC yang selalu menjadi langganan papan atas pada klasemen sementara itu terpuruk menjauh dari posisi biasanya.
Advertisement
Baca Juga
Berikut adalah fakta menarik tim berjuluk Bali United yang menjadi tim konsisten sulit terkalahkan oleh tim lawan:
1. Berganti nama dan bermarkas di Bali
Bali United adalah tim yang selalu tidak meliburkan pemain bahkan ketika pandemi Covid-19 pun mereka konsisten berlatih, hingga ketika kompetisi dihentikan lantaran adanya tragedi Kanjuruhan yang menewaskan korban 135 jiwa dan puluhan lainnya luka-luka itu, mereka juga tetap melakukan latihan.
Bali United FC sebelumnya bernama Persisam Putra Samarinda. Sejak 2014, silam tim ini menjadikan Bali sebagai markas mereka, dan sukses menjadi salah satu tim besar.
Langganan Papan Atas Klasemen Liga 1
2. Bayang-Bayang Klasemen PSM
Bali United yang baru dua kali mengalami kekalahan itu menjadi bayang-bayang PSM Makassar yang berada di posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu hanya terpaut satu poin dengan tim asal Makassar yang dikenal dengan sebutan Juku Eja itu.
3. Skuad Terbaik
Tim itu selalu menampilkan pertandingan yang apik untuk ditonton, tak terlepas dari pemain-pemainnya yang memiliki kualitas. Tak tekecuali rekrutan pemain asing Serdadu Tridatu itu yang tak pernah gagal memberikan permainan apiknya, di antaranya Privat Mbarga, Eber Bessa, Brwa Nouri, William Pacheco. Tak hanya pemain asingnya, pemain lokalnya juga tak kalah hebat saat berlaga di tengah lapangan.
4. Dua Kali Juara Liga 1
Serdadu Tridatu sudah dua kali menjuarai kompetisi Liga 1 pada tahun 2019 dan ketika masa pandemi Covid-19 2021/2022. Tim yang ditukangi oleh Stefano Cuggura atau yang karib disapa Coach Teco itu dalam tiga tahun terakhir komposisi pemainnya tidak banyak berubah.
5. Langganan Dipanggil Timnas
Bali United hampir selalu menyumbangkan pemainnya untuk Timnas Indonesia dalam berbagai laga. Paling sedikit, dua pemain Serdadu Tridatu membela Indonesia di laga antarnegara.
Sementara itu, Bali United FC yang memiliki suporter fanatik yang bernama Semeton Dewata dan juga Northside Boys (NSB), tak pernah kehilangan dukungan dari para pendukung setianya. Meski baru delapan tahun bermarkas di Pulau Dewata, Bali United mampu menghidupkan gairah sepak bola di pulau yang dikenal dengan sebutan Seribu Pura itu.
Advertisement