Liputan6.com, Solo - Solo merupakan salah satu kota di Jawa Tengah yang memiliki destinasi wisata unik dan menarik. Tak hanya wisata alam, Solo juga memiliki destinasi wisata menarik lainnya yang patut dicoba.
Berikut beberapa rekomendasi destinasi wisata Solo yang bisa kamu kunjungi:
1. Kampung Batik Laweyan
Advertisement
Mengutip dari kampoengbatiklaweyan.org, Kampung Batik Laweyan merupakan kampung batik tertua di Indonesia. Industri batik tulis warna alami di Laweyan mulai berkembang pada abad 14 M, atau pada masa pemerintahan Keraton Pajang.
Sepanjang Jalan Sidoluhur maupun gang-gang di sebelahnya, terhampar puluhan industri batik dan showroom batik dengan nuansa tradisonal hingga modern. Pengunjung dapat berwisata belanja batik dengan membeli produk berkualitas dengan harga bersahabat.
Baca Juga
Selain wisata belanja batik, di sini juga ada wisata edukasi. Pengunjung bisa mempelajari tentang batik sekaligus melihat langsung proses pembuatannya.
2. Pandawa Water World
Pandawa Water World berlokasi di Kompleks Pandawa Jalan Cemara Raya Gedangan, Dusun 2, Grogol, Sukoharjo, Solo Raya, Jawa Tengah. Destinasi wisata ini merupakan salah satu wisata rekreasi air terbesar di Indonesia.
Pengunjung dapat menikmati 27 wahana yang menyenangkan. Lokasi ini buka setiap Rabu-Senin, mulai pukul 12.00-18.00 (hari biasa) dan 10.00-18.00 (akhir pekan).
3. The Heritage Palace
The Heritage Palace berlokasi di Jalan Permata Raya Dukuh Tegal Mulyo RT.02/RW.08, Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Solo Raya, Jawa Tengah. Destinasi wisata ini menyuguhkan bangunan bersejarah, museum 3D, mobil antik, omah walik, dan lainnya.
Sesuai namanya, The Heritage Palace menyuguhkan bangunan klasik. Tempat ini buka setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB.
4. The Lawu Park
The Lawu Park merupakan destinasi wisata di kaki Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar. Destinasi wisata ini sangat cocok untuk kamu yang menyukai wisata alam.
Pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas, seperti hiking, flying fox, forest walk, sky walk, dan lainnya. Lokasi ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
Â
Penulis: Resla Aknaita Chak