Liputan6.com, Denpasar - Jembatan penghubung antara dermaga utama dan plonton naik boat di Pelabuhan Penyeberangan Banjar Nyuh, Nusa Penida ambruk pada Kamis 15 Desember 2022 pukul 16.45 wita.
Diketahui saat ambruk, jembatan penghubung dermaga yang baru selesai dikerjakan itu tengah dilewati para wisatawan yang akan naik ke boat menuju Pelabuhan Sanur.
Kronologi kejadiannya berawal pada pukul 16.45, saat itu, speed boat Semabu Hills yang akan berangkat menuju Pelabuhan Sanur menunggu para penumpang.
Advertisement
Dari keterangan Komang Sugik seorang driver dan I Wayan Sarma petugas KPLP, saksi di lokasi kejadian, saat sebelum keberangkatan penumpang yang banyak didominasi oleh WNA dan penumpang berkewarganegaraan India menunggu giliran untuk memasuki boat.
Tiba-tiba jembatan penghubung antara dermaga utama dan plonton ambruk. Saat jembatan ambruk, sekitar 35 orang penumpang mencoba melintasi jembatan penghubung secara bersamaan dengan kontur jembatan yang tidak memungkinkan untuk dilintasi orang sebanyak itu.
Hal ini menyebabkan jembatan ambruk dan penumpang berjatuhan ke laut yang menyebabkan kepanikan dan beberapa penumpang mengalami luka ringan.
Hingga berita ini diturunkan, belum terkonfirmasi jumlah korban luka. Dari laporan sementara, peristiwa ini tidak sampai mengakibatkan korban jiwa dan hanya mengakibatkan beberapa penumpang mengalami luka ringan.
Usai kejadian, speed boat Semabu Hills dapat melanjutkan perjalanannya menuju ke Pelabuhan Sanur.