Sukses

Gebrakan Kanwil Kemenag Jakarta Upayakan Kurikulum Digital

Kanwil Kemenag Jakarta tengah mengembangkan kurikulum digital bagi sekolah madrasah.

Liputan6.com, Jakarta - Kurikulum digital merupakan suatu sistem rencana pembelajar menggunakan alat teknologi modern. Materi pembelajaran yang dipelajari tidak hanya dalam bentuk verbal, melainkan lebih bervariasi seperti teks, visual, audio, dan gerak.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) DKI Jakarta Drs Cecep Khairul Anwar menuturkan, Indonesia harus mulai melek digital, sebagaimana digital menjadi tolak ukur mutu proses pendidikan di Indonesia. Itulah pentingnya kurikulum digital mulai dikembangkan, salah satunya melalui madrasah digital.

"Saat ini, kami memang belum searching kurikulum secara penuh, karena kita juga punya regulasi pada kurikulum merdeka. Nah, kami mencoba kerja sama dengan IDN ini bagaimana menyiapkan dulu sarana dan prasarana, SDM-nya, jadi untuk ke depannya, saya juga atas bimbingan staf khusus, kurikulum yang berbasis digital akan kami upayakan," tutur Cecep.

Madrasah digital merupakan upaya mendukung kemajuan teknologi Indonesia dari Kementerian Agama dan InfraDigital. Tujuannya menjadi perpanjangan tangan bagi RA, MI, MTS, MA, UIN dan Pesantren dalam mentransformasi proses pembelajaran, administrasi, operator, guru ketenagakerjaan, ekosistem, pelaporan, aktivitas sekolah, dan kegiatan sosial lainnya berbasis digital.

"Kementerian agama dan IDN akan terus berbenah, terlebih saat madrasah digital masuk ke dunia industri, mau tidak mau semua harus berbasis digital, kurikulum berbasis digital mau tidak mau juga akan kami siapkan," ujar Cecep pada acara Jakarta Madrasah Digital Awards 2022 di Hotel JS Luwansa, Rabu, 4 Januari 2023.

 

**Liputan6.com bersama BAZNAS bekerja sama membangun solidaritas dengan mengajak masyarakat Indonesia bersedekah untuk korban gempa Cianjur melalui transfer ke rekening:

1. BSI 900.0055.740 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)2. BCA 686.073.7777 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)

2 dari 2 halaman

Hari Amal Bakti

Acara ini sekaligus memperingati Hari Amal Bakti Kemenag ke-77 yang jatuh pada 3 Januari 2023.

Sebelum tranformasi ke kurikulum digital, acara ini dapat mengukur dan melihat perkembangan digitalisasi dari madrasah yang telah banyak terbantu oleh madrasah digital di Jakarta.

Adanya rencana pengupayaan kurikulum digital ini, akan lebih memudahkan para pelajar dan pendidik untuk menerima pesan, informasi, pelajaran, serta kemajuan teknologi dan informasi dimasa serba digitalisasi.

(Penulis : Anisatul Azizah)