Sukses

Vihara di Pekanbaru Mulai Bersolek Sambut Tahun Baru Imlek

Vihara di Pekanbaru mulai bersih-bersih menyambut tahun baru Imlek yang diperkirakan jatuh pada 22 Januari ini.

Liputan6.com, Pekanbaru - Perayaan tahun baru Imlek sesuai kalender Masehi jatuh pada 22 Januari 2023. Masyarakat yang akan merayakannya di Indonesia, termasuk di Pekanbaru, mulai melakukan persiapan menyambut Imlek. 

Sejumlah vihara di Pekanbaru yang nantinya menjadi tempat sembahyang pada tahun baru Imlek mulai bersolek. Seperti pemandangan di Vihara Pusdiklat Bumi Suci Maitreya.

Vihara ini berlokasi di Jalan Riau ujung, Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru. Setiap tahunnya menjadi salah satu pusat perayaan Imlek di Pekanbaru. 

Pengurus vihara mulai memasang lampion di sejumlah titik vihara. Sejumlah ornamen mulai dibersihkan, termasuk patung Buddha menyambut Imlek 2574.

Humas Vihara Pusdiklat Bumi Suci Maitreya, Ket Tjing menjelaskan, Imlek tahun ini bertepatan dengan Shio Kelinci. 

Ket Tjing menyebutkan, pengurus vihara membersihkan setiap sisi vihara, termasuk patung Buddha Rupang. Pembersihan merupakan simbol kebersihan lingkungan dan rohani. 

"Sehingga menyambut tahun baru Imlek ini kita tidak terbebani lagi oleh sampah-sampah masa lalu, selain itu juga dilakukan pemasangan lampion," jelas Ket Tjing, Kamis, 12 Januari 2023.

Ket Tjing menerangkan, tahun ini tidak ada acara khusus perayaan Imlek di Pekanbaru. Hanya saja pengurus vihara akan memasang photo booth untuk pengunjung. 

"Kemudian ada makan bersama satu keluarga atau disebut tuan nian fan yang jumlahnya itu bisa mencapai ribuan orang," ucap Ket Tjing.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini