Sukses

Petugas Pemadam Indragiri Hilir Tangkap Buaya Muara Besar Diduga Pemangsa Manusia

Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Indragiri Hilir menangkap seekor buaya muara berukuran hampir 4 meter yang diduga menyeret warga ke sungai hingga tewas.

Liputan6.com, Pekanbaru - Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Indragiri Hilir menangkap seekor buaya muara berukuran hampir 4 meter. Buaya jantan itu diduga sebagai penyebab meninggalnya warga Desa Tekulai Bugis, Kecamatan Tanah Merah, Dahlan.

Buaya serang manusia itu sudah dibawa ke kantor dinas tersebut. Selanjutnya akan dilepasliarkan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau ke lokasi yang jauh dari pemukiman warga.

Kepala Bidang I BBKSDA Riau Andre Hansen Siregar menjelaskan, Dahlan diserang buaya akhir pekan lalu. Korban saat itu mencari kayu di pinggir sungai untuk dijadikan bahan pembakar membuat gula merah.

Korban di sungai tidak sendirian. Ada istrinya tapi tak ikut turun ke sungai karena berada di pondok.

"Istrinya korban mendengar ada suara atau teriakan minta tolong lalu bergegas ke sungai," kata Hansen, Rabu siang, 25 Januari 2023.

Tiba di pinggir sungai, istri korban tidak melihat pria berumur 40 tahun itu. Istrinya hanya melihat riak air keruh seperti ada benda yang baru ditarik ke dasar sungai.

"Istrinya melaporkan ke warga, dilakukan pencarian, kejadiannya siang hari," ujar Hansen.

Pencairan dilakukan selama beberapa jam hingga akhirnya korban ditemukan petang hari. Jarak penemuan korban dengan lokasi hilangnya sekitar 1,5 kilometer.

"Pada tangan korban ada luka gigitan, diduga buaya langsung menyeret korban ke sungai," kata Hansen.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 2 halaman

Rawan Konflik Buaya

Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Indragiri Hilir lalu menelusuri sungai untuk mencari buaya yang diduga telah menyerang korban. Seekor buaya akhirnya tertangkap pada tengah malam.

"Panjangnya 3,7 meter dengan lebar tubuh 68 sentimeter," ujar Hansen.

Buaya langsung dibawa ke kantor dinas pemadam untuk menghindari hal tak diinginkan. Hansen menyebut buaya dalam keadaan sehat dan segera dilepasliarkan ke lokasi jauh dari pemukiman.

Hansen menjelaskan, konflik buaya dengan manusia di Kabupaten Indragiri Hilir sering terjadi. Di kabupaten itu terdapat sejumlah sungai yang terhubung dengan parit-parit ataupun kanal.

Buaya dari muara dengan bebas mengakses parit itu karena airnya terhubung langsung. Oleh karena itu, BBKSDA Riau menghimbau warga tetap waspada jika beraktivitas di sungai.