Sukses

Yuk, Coba Resep Terong Dadar alias Tortang Talong ala Michele Alex

Sebenarnya, terong ungu cukup mudah diolah dengan berbagai cara. Bahkan hanya memanggangnya dan menambahkan garam serta lada hitam, terong ungu bisa jadi makanan yang lezat.

Liputan6.com, Jakarta - Terong ungu adalah salah satu bahan makanan yang paling mudah ditemukan, baik di pasar tradisional maupun warung di dekat rumah. Selain itu, sayuran yang satu ini memiliki rasa yang enak dan dapat diolah dengan berbagai cara.

Salah satu olahan terong ungu paling banyak ditemukan adalah terong balado dengan sambal merah atau sambal hijau. Sajian yang satu ini memang paling nikmat jika disantap dengan nasi panas.

Sebenarnya, terong ungu cukup mudah diolah dengan berbagai cara. Bahkan hanya memanggangnya dan menambahkan garam serta lada hitam, terong ungu bisa jadi makanan yang lezat.

Buat kamu yang suka dengan olahan terong, kamu juga bisa mencoba salah satu resep olahan terong yang praktis ala Michele Alex berikut ini. 

 

2 dari 2 halaman

Resep Terong Dadar

Bahan:

3 terong ukuran kecil

3 butir telur

2 siung bawang putih, cincang halus

1/3 bawang bombay kecil, potong dadu

1/3 sdt garam

1/3 sdt lada hitam

1 sdt kecap asin

Cara:

1. Cuci bersih terong, bakar seluruh permukaan hingga lembek dan kulitnya menghitam. Tunggu agak dingin dan kupas kulitnya. Tekan dengan garpu, jangan sampai hancur.

2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum, tuang ke dalam telur dan aduk rata bersama bumbu.

3. Masukkan terong ke adonan telur, dan masak dengan menggunakan api kecil. Tuangkan sisa adonan telur di atas terong, dan masak sampai matang.

4. Sajikan dengan nasi panas.Â