Sukses

J-Hope Resmi Rilis Single Baru Pasca Pengumuman Wamil

On the Street menjadi single terbaru idol bernama Jung Hoseok itu merilis album debut solo-nya, Jack in The Box pada 15 Juli 2022 lalu.

Liputan6.com, Jakarta - J-Hope resmi merilis single sekaligus MV teranyarnya berjudul On The Street, pada Jumat (3/3/2023) pukul 2 siang KST atau pukul 12 WIB. Single ini merupakan projek kolaborasi J-Hope dengan J-Cole.

Media Korea melaporkan bahwa dalam projek kolaborasi ini, J-Hope BTS ikut menyusun dan menulis single terbarunya tersebut. Dia juga turut mendesain tulisan “On The Street” feat J-Cole, yang ada dalam MV yang dirilis.

Dalam keterangannya, Big Hit Music menjelaskan, motif trek dari kata street, dapat diartikan sebagai tempat di mana orang-orang melalui kehidupannya sehari-hari. Namun, hal itu juga sebagai sebuah metafora untuk sebuah kehidupan yang juga berasal dari Street Dance, genre yang mewakili akar J-Hope sebagai seniman.

“Itu merupakan jalan yang akan terus dia tempuh bersama penggemarnya di seluruh dunia,” tulis Big Hit Music.

 

 

 

2 dari 2 halaman

Single Sebelum Wamil

On the Street menjadi single terbaru idol bernama asli Jung Hoseok itu setelah dia merilis album debut solo-nya, Jack in The Box pada 15 Juli 2022 lalu. Perilisan single teranyar J-Hope itu dilakukan setelah sebelumnya Big Hit Music menyampaikan bahwa J-Hope sedang bersiap mendaftarkan diri untuk melaksanakan wajib militer.

Pada Minggu (26/2/2023) lalu, lewat keterangan resminya, Big Hit Music menyampaikan saat ini J-Hope sedang memulai proses pendaftaran militernya dengan mengajukan penghentian penundaan pendaftarannya.

Big Hit Music juga menyampaikan akan terus memberikan informasi terkait proses wajib militer yang akan dilaksanakan oleh J-Hope.