Sukses

Keceriaan Anak Yatim Piatu Munggahan di Pantai Anyer

Sebagian masyarakat Indonesia memiliki cara tersendiri melakukan munggahan, kebiasaan yang dilakukan jelang Ramadan. Tanpa terkecuali anak yatim dan piatu melakukan munggahan di Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten.

Liputan6.com, Serang - Sebagian masyarakat Indonesia memiliki cara tersendiri melakukan munggahan, kebiasaan yang dilakukan jelang Ramadan. Tanpa terkecuali anak yatim piatu munggahan di Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Banten.

Sebanyak 60 anak yatim dan piatu munggahan dengan menikmati fasilitas hotel Allisa Resort Anyer pada Minggu siang, 19 Maret 2023. Setelah puas, mereka mendapatkan sedikit bingkisan dari manajemen hotel, sebagai bekal awal Ramadan.

"Ini kegiatan rutin tahunan yang dilakukan, namun sempat terhenti karena adanya pandemi covid, dan di tahun ini kembali dilakukan," ujar Michael Jang, CEO Allisa Resort Anyer, Minggu (19/03/2023).

Jika sebelum Covid-19, munggahan bersama anak yatim dan piatu rutin dilaksanakan di pesisir Pantai Anyer, tetapi selama pandemi acara tersebut terpaksa dihentikan untuk mengikuti prokes yang ditetapkan pemerintah.

Munggahan bersama anak yatim dan piatu diharapkan bisa memberikan sedikit kegembiraan di hati mereka, jelang bulan suci Ramadan.

"Jadi anak-anak ini kami ambil dari beberapa desa. Kalau kami rutin setiap tahun dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan tahun 2023," ujar GM Allisa Resort Anyer, Titi Masniati.

2 dari 2 halaman

Nikmati Fasilitas Hotel

Sepanjang hari mereka menikmati fasilitas hotel yang ada, seperti kolam renang dan permainan lainnya. Pada akhir acara, puluhan anak yatim dan piatu itu diajak mengarungi lautan Anyer menggunakan perahu yang disiapkan pengelola hotel dan kerap digunakan wisatawan maupun tamu menikmati liburannya.

"Tadi kita berikan santunan, makan bersama, bermain di watersport hingga kita ajak berkeliling di laut menggunakan long boat," jelasnya.