Sukses

Sempat Dikira Hoaks, Ternyata Es Krim Rasa Indomie Mulai Dijual dengan Terbatas

Saat ini viral sebuah kabar bahwa ada es krim dengan rasa mi instan populer yaitu Indomie.

Liputan6.com, Bandung - Saat ini, beredar kabar bahwa ada es krim dengan rasa mi instan populer yaitu Indomie. Kabar ini pun langsung ramai dibahas masyarakat Indonesia karena dinilai tidak masuk akal.

Tidak sedikit juga mereka yang menduga bahwa kabar itu adalah hoaks atau hanya April Mop semata.

Namun, ternyata kabar tersebut tidak benar. Justru es krim rasa Indomie ini betul menjadi produk es krim yang akan dijual di masyarakat.

Kabar tersebut bahkan dikonfirmasi langsung oleh media sosial produsennya yaitu @indofood.icecream.

"Bukan prank, bukan April Mop. Ada yang baru dari Indofood Ice Cream!! CHOC ROCKS CONE INDOMIE!," tulis akun tersebut dikutip Senin (3/4/2023).

Adapun es krim rasa unik ini pun dikabarkan akan dijual secara terbatas dan merupakan perpanjangan dari kreasi Indomie Goreng.

Kehebohan es krim rasa Indomie ini juga turut ramai dibicarakan setelah Direktur dari PT Indofood Sukses Makmur Tbk Axton Salim mengunggah sebuah klip dirinya mencoba sebuah es krim.

Namun, es krim tersebut bukanlah es krim biasa, di mana ia memakan es krim rasa Indomie yang bahkan topping-nya pun berisi mi.

"Gais, ada es krim rasa Indomie Goreng persembahan Indofood Ice Cream," ujarnya.

Adapun es krim tersebut dihiasi dengan taburan mi instan dan mempunyai rasa yang asin, manis, lembut seperti salted caramel.

Warganet pun heboh membahasnya dan ingin mencicipi es krim tersebut. Bahkan, turut menyebutkan influencer terkenal Sisca Kohl yang sering membuat es krim dengan rasa unik.

Mengutip dari salah satu situs minimarket Indomaret, harga dari Indoeskrim Ice Cream Choc Rocks Cone Indomie ukuran 110mL ini dibanderol dengan harga Rp10 ribu saja.

Â