Liputan6.com, Makassar Petugas gabungan kini tengah menyisir area gedung Trans Studio Mall Makassar untuk mencari korban yang masih terjebak saat insiden kebakaran terjadi pada Senin (24/4/2023).
Seluruh pengunjung mall yang sebelumnya terjebak di area atap dan saat ini telah berhasil diselamatkan.
"Petugas masih menyisir di dalam apakah masih ada korban atau tidak. Yang jelas yang dibagian atap tadi sudah dievakuasi semua," kata Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto alias Danny Pomanto kepada wartawan, Senin (24/4/2023).
Advertisement
Baca Juga
Danny Pomanto menjelaskan bahwa para korban langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama. Umumnya para korban menderita sesak napas lantaran asap yang ditimbulkan cukup tebal.
"Umumnya sesak napas, tapi Alhamdulillah sudah diberi pertolongan semua. Sebagian ada yang dilarikan ke Rumah Sakit Siloam," jelasnya.
Pemerintah Kota Makassar juga kini telah membuat posko aduan untuk pengunjung mal yang anggota keluarganya belum berhasil ditemukan. Danny mengimbau agar para pengunjung tak panik karena kini api telah berhasil dipadamkan.
"Api sudah berhasil padam. Kita buka posko pengadua untuk yang belum ketemu anggota keluarganya. Kalau bingung juga bisa telepon 112," Danny menjelaskan.