Liputan6.com, Bandung - Gelaran acara bergengsi Met Gala 2023 telah berlangsung dengan megah pada Senin (1/5/2023) di Museum of Art New York City, Amerika Serikat. Tema tahun ini mengangkat sosok perancang busana legendaris, Karl Lagerfeld.
Baca Juga
Advertisement
Pemilihan sosok Karl Lagerfeld ini sekaligus menjadi penghormatan kepada karier Karl Lagerfeld di industri mode dunia. Temanya bernama "Karl Lagerfeld: A Line of Beauty" yang menampilkan banyak desain yang dirancang oleh dirinya.
Karl Lagerfeld sendiri sudah dikenal luas karena desainnya yang sudah mendunia. Ia juga identik dengan merek fesyen Chanel yang menjadi merek luxurious di seluruh dunia.
Ada banyak para tamu Met Gala diberikan dress code yang ditujukan untuk menghormati sosok Karl Lagerfeld. Selebritas ternama pun menggunakan pakaian rancangannya hingga desain busana kreatif lainnya.
Salah satu busana selebritas yang disebut terbaik dalam acara ini adalah busana yang digunakan oleh penyanyi Dua Lipa. Ia mengenakan baju vintage chanel couture dengan perhiasan cantik dari Tiffany & Co. jewelry.
The New York Times menyebut Karl Lagerfeld sebagai "perancang paling produktif abad ke-20 dan ke-21". Fotografer dan seniman ini merancang rata-rata 14 koleksi baru setiap tahun pada masa jayanya.
Ia dikenal karena mengambil merek warisan yang masih baru, termasuk Fendi dan Chanel, dan mengubahnya menjadi label wajib yang keren yang menyelenggarakan acara musiman yang spektakuler, yakni komedi putar Chanel, kapal roket, dan landasan pacu yang terinspirasi supermarket, selalu dipentaskan di Grand Palais di Paris, adalah beberapa di antara yang paling berkesan.
Lagerfeld juga berteman sangat dekat dengan Wintour, yang menjabat sebagai ketua Met ball sejak 1995. "Lebih dari siapa pun yang saya kenal, dia mewakili jiwa mode: gelisah, berwawasan ke depan, dan sangat memerhatikan perubahan budaya kita," kata Wintour tentang Lagerfeld saat mempersembahkan Outstanding Achievement Award di British Fashion Awards pada 2015.
Ia adalah sosok yang dicintai, meskipun kontroversial. Lagerfeld juga dekat dengan selebritas yang tak terhitung jumlahnya termasuk Kristen Stewart, Cara Delevingne, Pharrell, Naomi Campbell, dan banyak lagi.
Profil Karl Lagerfeld
Karl Lagerfeld sudah berkecimpung sangat lama dalam dunia fesyen. Ia juga sempat merancang busana-busana merek terkenal seperti Chanel dan Fendi.
Pria yang mempunyai nama asli Karl Otto Lagerfeld ini lahir di Hamburg, Jerman pada 10 September 1933.
Dunia fesyen pun sangat kehilangan sosok Karl Lagerfeld ketika dikabarkan meninggal dunia di Paris 19 Februari 2019 lalu. Sehingga pemilihan temanya untuk Met Gala tahun ini sebagai salah satu penghormatan bagi Lagerfeld.
Sejak berkarier menjadi perancang busana, Karl Lagerfeld memang dikenal dengan desainnya yang selalu inovatif. Sehingga tidak mengherankan banyak brand fesyen ternama yang pernah bekerja dengannya sejak dahulu.
Namanya pun semakin populer setelah ia memproduksi rancangannya untuk Chanel. Setelah itu, ia juga turut meluncurkan labelnya sendiri.
Tidak hanya dikenal sebagai perancang busana yang berbakat, Lagerfeld juga senang menjadi fotografer. Ia seringkali memotret banyak iklan fesyen.
Advertisement