Liputan6.com, Bandung - Kopitiam merupakan warung kopi tradisional dari kawasan Melayu-Tionghoa, seperti Malaysia dan Singapura serta daerah Kepulauan Riau. Namun kini keberadaan kopitiam juga menyebar di beberapa kota besar di Indonesia, salah satunya Bandung.
Kopitiam dapat menjadi tempat ngopi sekaligus sarapan pagi menikmati kopi butter dan roti kaya bakar. Racikan kopi tradisional sederhana yang khas dapat menjadi pembangkit semangat di pagi hari.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut rekomendasi kedai kopitiam Bandung cocok untuk sarapan.
Advertisement
Baca Juga
1. Warung Kopi Purnama
Warung Kopi Purnama yang berdiri sejak 1930-an banyak menyediakan menu selain kopi. Warung Kopi Purnama ini terletak di tepi jalan Alkateri Nomor 22, Braga, Bandung.
Interior dan menu yang ada di sini adalah interior dan menu yang sudah ada sejak zaman dulu yang tetap dipertahankan. Roti srikaya dan kopi susu jadi menu yang paling populer di Kopi Purnama.
Seluruh bahan bakunya dibuat sendiri dengan resep rahasia, menghasilkan tekstur rotinya lembut dipadu dengan selai srikaya yang manis dan gurih. Kopi susunya juga memiliki rasa kopi yang cukup kuat, tapi pas.
Selain itu tersedia juga nasi lengko, mi goreng putih dan telur rebus. Aneka menu di kopitiam ini dibanderol mulai dari Rp3.000-Rp45.000. Warung Kopi Purnama buka setiap hari, pukul 06.30-21.00 WIB.
2. Kayya Kopi Tiam
Kayya Kopi Tiam berlokasi di Jalan Banda Nomor 2S, Merdeka, Kecamatan Sumur Bandung. Kayya Kopi Tiam menyediakan menu nasi ayam charsiu, kwetiau siram sapi, dan wonton kuah.
Sementara untuk minuman, terdapat Teh Tarik Dingin, aneka teh, dan aneka racikan kopi. Harga aneka menu di Kayya Kopi Tiam dibanderol mulai dari Rp20.000 hingga Rp45.000.
Kedai kopitiam di bandung ini memiliki area tempat duduk indoor dan outdoor yang nyaman. Kayya Kopi Tiam buka setiap hari, mulai pukul 08.00-22.00 WIB.
Kopitiam 146 Laswi
3. Kopitiam 146 Laswi
Kopitiam 146 Laswi berlokasi di Jalan Laswi Nomor 146, Samoja, Kecamatan Batununggal. Kopitiam di Bandung ini menyediakan menu kopi O, kopi tarik, chinese tea, dan es kopi susu.
Sementara menu makanan di Kopitiam 146 Laswi terdapat mi kuah, nasi goreng, bakpao chasio ayam, dan ayam goreng mentega. Harga di Kopitiam 146 Laswi sekitar Rp7.000 hingga Rp55.000.
Kopitiam 146 Laswi buka setiap hari, pukul 08.00-22.00 WIB.
4. Wong Kie Kopitiam
Wong Kie Kopitiam berada di Setrasari Mall Nomor B3-51, Sukagalih, Kecamatan Sukajadi. Wong Kie Kopitiam menyediakan menu seperti kopi O, teh tarik, kopi malaka.
Sementara makanan ada yamien ayam panggang, nasi bakmoy, dan bubur ikan. Harga menu yang dijual di Wong Kie Kopitiam sekitar Rp8.000 hingga Rp130.000.
Wong Kie Kopitiam memiliki ruangan luas terdapat ruangan dalam dan luarnya. Wong Kie Kopitiam buka setiap hari, pukul 07.30-21.00 WIB.
5. Hochiak Kopitiam
Hochiak Kopitiam berada di Setrasari Mall, B3 Nomor 53, Sukagalih, Kecamatan Sukajadi. Hochiak Kopitiam buka setiap hari, pukul 07.00-21.00 WIB.
Hochiak Kopitiam memiliki tempat luas dan nyaman untuk makan bersama keluarga. Hochiak Kopitiam menyediakan menu seperti hochiak mocha, coffee c, yin-yang tea, dan masih banyak lagi.
Sementara makanan yang ditawarkan ada kaya butter toast, sapo tahu nasi, dan bubur ayam. Harga di Hochiak Kopitiam sekitar Rp 6.000 hingga Rp 58.000.
6. Kopi Scooter
Salah satu kedai kopitiam yang membawa nuansa asli khas Singapura adalah Kopi Scooter. Kedai kopitiam di Bandung yang otentik ini berada di Riau Junction Mall, Jalan L L RE Martadinata Nomor 17, Citarum, Bandung.
Menu yang dijual hampir serupa dengan kedai kopitiam pada umumnya. Selain kopi, ada banyak menu pendamping yang ditawarkan di sini, dari roti kaya hingga nasi Hainan yang populer.
Harga menu yang ditawarkan dibanderol mulai dari Rp 10.000. Kopi Scooter buka setiap hari mulai pukul 09.00-20.30 WIB.
Advertisement