Sukses

Profil Kombes Sumardji, Manajer Timnas Indonesia yang Dipukuli Ofisial Thailand hingga Tersungkur

Pertandingan final SEA Games 2023 Indonesia vs Thailand berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan timnas Indonesia.

Liputan6.com, Bandung - Pertandingan final SEA Games 2023 Indonesia vs Thailand kemarin berakhir dengan kemenangan pada Indonesia dengan skor 5-2. Kemenangan dramatis tersebut diwarnai banyak peristiwa, salah satunya insiden kerusuhan di bangku ofisial.

Saat itu terjadi sebuah kericuhan antara ofisial Indonesia dan Thailand yang sempat membuat terkejut banyak orang. Bahkan salah satu sorotan publik ketika manajer timnas Indonesia Kombes Sumardji terlihat terkena pukulan dan bahkan jatuh tersungkur di antara keributan saat itu.

Peristiwa tersebut terjadi ketika Indonesia baru saja berhasil mencetak gol ketigany setelah sempat mendapatkan skor seri dengan Thailand. Adapun yang menjadi sorotan adalah kondisi dari Kombes Sumardji bahkan ia harus dipapah oleh ofisial lain hingga terlihat luka pada bagian mulut dan wajahnya.

Maka dari itu kejadian tersebut pun menjadi perhatian publik dan ramai dibahas oleh masyarakat Indonesia terutama di media sosial. Banyak yang menyayangkan dan terkejut dengan keributan saat itu.

2 dari 2 halaman

Profil Kombes Sumardji

Kombes Sumardji ternyata merupakan seorang alumni dari Secapa (Sekolah Calon perwira) tahun 2001 dan Sespim (Sekolah Staf dan Pimpinan) Polri angkatan 55. Dalam karier menjadi anggota kepolisian Sumardji sempat bekerja dan menjabat.

Sumardji juga pernah menjadi Kapolresta di Sidoarjo serta Wadir Polairud Polda Metro Jaya. Kombes Sumardji pun juga pernah menjabat menjadi Kasubdit Regident Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Adapun saat ini Kombes Sumardji juga tengah menjabat menjadi Auditor Kepolisian Madya Tk. III Itwasum Polri. Jabatan tersebut baru ia emban sejak Desember tahun lalu tepatnya pada 23 Desember 2022.

Sebelum menjadi manajer di Timnas Kombes Sumardji sudah mempunyai pengalaman menjadi manajer di Klub Bhayangkara FC. Tepatnya di tahun 2016 ia menjadi manajer untuk klub tersebut dan terlihat aktif di musim Liga 1 tahun 2017/2018.

Kombes Sumardji pun juga sudah pernah diminta mendampingi menjadi manajer tim di Timnas Indonesia ketika tahun 2019 lalu saat turnamen Piala AFF U-22. Saat itu Timnas Indonesia pun juga berhasil juara di Piala AFF U-22 tahun 2019 di Kamboja dengan mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.

Saat ini ia juga turut berpartisipasi menjadi manajer Timnas Indonesia di ajang SEA Games 2023 yang meraih medali emas usai mengalahkan Thailand dengan skor 5-2. Meskipun dalam kemenangan ini ia harus mengalami insiden pemukulan oleh ofisial dari Timnas Thailand.

Video Terkini