Sukses

Hari Kucing Sedunia, Berikut 6 Fakta Menarik Tentang Kucing

Kucing adalah hewan yang sangat populer di seluruh dunia, bahkan peringatan hari kucing sedunia sering dirayakan pada tanggal 8 Agustus.

Liputan6.com, Bandung - Tanggal 8 Agustus setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Kucing Sedunia. Peringatan ini dirayakan demi memberikan kesadaran akan kesejahteraan hewan terutama kucing.

Di Indonesia kucing menjadi salah satu hewan yang sangat populer dan banyak masyarakat yang memelihara kucing. Sehingga, banyak masyarakat Indonesia yang merayakan Hari Kucing Sedunia terutama untuk menyejahterakan kucing di sekitarnya.

Setiap kucing biasanya mempunyai karakteristiknya tersendiri dan mempunyai sejumlah keunikannya masing-masing. Adapun kucing juga mempunyai beberapa fakta menariknya yang harus kamu ketahui seperti berikut ini:

1.Menghabiskan 70% hidupnya untuk tidur

Kucing sering dikenal sebagai sosok yang pemalas dan lebih sering terlihat tertidur daripada bermain. Mereka juga terkadang acuh kepada manusia dan dikenal sebagai hewan yang tidak peduli dengan apa pun.

Faktanya, ternyata kucing menghabiskan hidupnya hanya untuk tertidur selama 15 hingga 20 jam per hari. Hal tersebut karena kucing termasuk predator kecil dan membutuhkan tenaga dalam berburu.

2. Mempunyai gen 95,8% sama dengan harimau

Kucing ternyata mempunyai gen sebanyak 95,8% sama dengan harimau sehingga seringkali tingkahnya sama dengan harimau.

3. Tak bisa merasakan manis

Kucing diketahui sebagai hewan yang tidak bisa merasakan manis padahal kucing adalah hewan mamalia. Biasanya mamalia mempunyai reseptor sel perasa untuk merasakan manis tapi faktanya hal tersebut tidak berfungsi pada kucing.

4. Telinga kucing bisa berputar 180°

Telinga kucing ternyata bisa berputar hingga 180° karena kucing mempunyai 32 jaringan otot yang bisa mengendalikan telinganya. Sehingga, kucing bisa mendengar sumber suara tanpa perlu menoleh ke belakang karena telinganya yang bisa bergerak.

5. Bisa merasakan emosi manusia

Meskipun dicap sebagai hewan pemalas dan sering acuh kepada manusia kucing ternyata bisa merasakan emosi dari manusia. Mereka bisa memahami bagaimana emosi manusia baik sedang sedih, senang, atau marah.

6. Kumis kucing berfungsi sebagai alat navigasi

Kumis kucing ternyata mempunyai fungsi sebagai alat navigasi terutama ketika ia berada di tempat yang gelap atau kurang cahaya. Kucing juga bisa menangkap mangsanya dengan memanfaatkan kumisnya untuk navigasi tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini