Sukses

Mengenang Hari Lahir Michael Jackson, Perjalanan Karir hingga Menjadi Raja Pop

Melalui penampilan panggung dan videonya, Michael Jackson memopulerkan beberapa teknik menari seperti robot dan moonwalk.

Liputan6.com, Jakarta - Michael Joseph Jackson atau lebih akrab dikenal Michael Jackson merupakan penyanyi top dunia keturunan Afrika-Amerika. Ia adalah anak dari Joseph Walter Joe Jackson dan Katherine Esther Scruse.

Diketahui, Michael Jackson lahir pada tanggal 29 Agustus 1958 di Gary Indiana, Pinggiran industri Chicago. Mendiang merupakan anak ketujuh dari 9 bersaudara.

Saudara-saudaranya adalah Rebbie, Jackie, Tito, Jermaine, La Toya, Marlon, Randy, dan Janet. Joseph Jackson bermain dengan saudaranya Luther di band R n B bernama The Falcons.

Ia dikenal sebagai Raja Pop dengan mempopulerkan gerakan tari Moonwalk yang menjadi ciri khasnya. Albumnya tahun 1982 Thriller disebut paling laris dan terjual lebih dari 109 juta kopi di seluruh dunia.

Dia memulai karir menyanyinya pada usia lima tahun sebagai penyanyi utama The Jackson Family (kemudian Jackson 5). Sebelum merilis album solo pertamanya Got to Be There pada tahun 1971.

Melalui penampilan panggung dan videonya, Jackson mempopulerkan beberapa teknik menari seperti robot dan moonwalk. Suara dan gaya bernyanyi Jackson telah dipengaruhi dan diikuti oleh banyak penyanyi rap, pop dan R n B.

Kehidupan Jackson dikenal di seluruh dunia dan karirnya yang sukses menjadikan bagian dari budaya pop selama 4 dekade. Penghargaannya meliputi beberapa Guinness World Records, termasuk Thriller sebagai album terlaris di dunia 13 Grammy Awards.

2 dari 2 halaman

Menyembuhkan Dunia

Salah satu lagu yang sangat populer milik Michael Jackson ini ada lagu Heal The World. Lagu Heal The World berarti menyembuhkan dunia digunakan Michael Jackson karena merasa dunia sudah hancur.

Dari disakiti oleh orang jahat, dirusak oleh lingkungan, disakiti oleh rasisme, disakiti oleh orang yang tidak bermoral dan disakiti oleh orang yang tidak memiliki cinta.

Michael Jackson ingin mengajak pendengar lagunya untuk menyembuhkan dan menyembuhkan luka tersebut. Dunia dengan cinta dan hati kita. Agar dunia yang kita tinggali ini banyak memiliki rasa cinta dan juga rasa damai.

Dalam lagu ini dikatakan bahwa setiap orang bisa mengubah dunia menjadi lebih baik. Sebulan sebelum konsernya di O2 Arena London, Jackson mengadakan konser This Is It Michael Jackson.

Michael Jackson meninggal di rumahnya di Los Angeles pada Kamis, 25 Juni 2009 pukul 14:26 waktu setempat. Ia tidak sadarkan diri setelah gagal jantung tak lama setelah suntikan Demerol.

Berita meninggalnya Michael Jackson menyebar dengan cepat di Internet. Sehingga menumbuhkan luka mendalam bagi para penggemar nya dan rasa kehilangan yang sangat kuat.

Penulis: Belvana Fasya Saad