Sukses

Bacawapres Prabowo Masih Misteri, Gerindra Solo Usulkan 1 Nama, Gibran?

DPC Partai Gerindra Solo telah mengusulkan satu nama ke DPP Partai Gerindra soal bacawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto sebagai capres. Hanya saja nama bacawapres yang diusulkan itu masih rahasia.

Liputan6.com, Solo - Teka-teki siapa bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampingi bakalan calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto masih misteri. Meskipun belum muncul kabar kepastian calon wakilnya, tetapi Dewan Pimpinan Cabang (DPC) telah mengusulkan satu nama untuk bacawapres pendamping Prabowo.

Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno mengaku sejumlah kader Partai Gerindra di Solo telah menyampaikan usulan soal nama bacawapres. Bahkan, usulan nama bakal calon wakil Prabowo Subianto itu telah disampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra.

"Sudahlah (nama usulan bacawapres). (Ada berapa nama?) Kalau saya pribadi ada satu kok. Solo satu no, kudu satu tok no (Solo satu ya, harus satu saja ya). (Siapa namanya?) Ojo no jenenge kui ora heboh no (jangan sebut nama ya nantai tidak heboh). Inisial juga tidak boleh," kata Ardianto kepada wartawa di Edutorium UMS Solo, Senin (11/9/2023).

2 dari 2 halaman

AD 1

Meskipun enggan menyebutkan nama secara gamblang, tetapi dari pernyataan yang disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Solo itu disinyalir mengarah ke nama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Pasalnya, Ardianto menyebut "Solo satu" yang mengindikasikan ke pelat nomor mobil dinas Wali Kota Solo, AD 1 A.

Sedangkan ketika disinggung terkait usia nama bacawapres yang diusulkan jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Solo, ia pun tidak menyebut angka secara pasti. Hanya saja ia mengungkapkan bahwa nama yang diusulkan itu belum berusia tua. "(Muda atau tua?) Setengah mateng," jawabnya singkat.

Seperti diketahui, saat ini Koalisi Indonesia Maju telah mendukung Prabowo Subianto sebagai bacapres. Namun, terkait siapa nama bacawapres untuk mendampingi Prabowo dalam Pilpres 2024 belum diputuskan. Sejumlah nama muncul di antaranya Ridwan Kamil, Erick Thohir, Yenny Wahid, dan Gibran Rakabuming Raka.

 

Video Terkini