Sukses

Profil Tyson Fury, Petinju yang Dijuluki Gypsy King Bakal Menghadapi Francis Ngannou

Petinju legenda Tyson Fury dikenal dengan julukan 'Gypsy King', sosoknya dikenal dengan petinju profesional yang mempunyai postur tinggi dan gerakan unik.

Liputan6.com, Bandung - Petinju Tyson Fury dijadwalkan bertanding dengan Francis Ngannou pada 28 Oktober 2023 mendatang di Arab Saudi. Pertandingan ini sangat dinantikan terutama Francis Ngannou turut dilatih oleh mantan raja kelas berat dunia, Mike Tyson.

Tyson Fury sendiri dikenal sebagai petinju yang mempunyai julukan "Gypsy King" atau "The King". Ia juga diketahui telah berlatih selama 12 pekan untuk pertandingannya bersama Francis Ngannou.

Publik saat ini banyak yang menilai jika Tyson Fury berpotensi mengalami kekalahan ketika melawan Francis Ngannou. Meski demikian, ia yakin bahwa ia tidak akan kalah dari Ngannou pada Oktober mendatang.

Berikut adalah profil dan biodata petinju Tyson Fury.

2 dari 2 halaman

Profil Tyson Fury

Tyson Fury dikenal sebagai petinju populer dan sangat disegani dalam dunia tinju modern saat ini. Ia juga mempunyai julukan "Gypsy King" dan dikenal dengan gaya bermain yang karismatik dan unik.

Fury mempunyai nama lengkap Tyson Luke Fury dan lahir pada 12 Agustus 1988 di Manchester, Inggris. Ia berasal dari keluarga tinju terkenal di Inggris dan keturunan dari kelompok etnis Romani.

Petinju berusia 35 tahun ini telah tumbuh besar dari budaya tinju terutama dari ayahnya yaitu John Fury seorang mantan petinju yang kemudian melatih anaknya. Fury mengawali kariernya dengan menjadi petinju amatir saat usianya masih muda.

Ia juga sering memenangkan kompetisi regional dan nasional salah satunya mendapatkan medali perak di Olimpiade Remaja Eropa pada 2006. Fury akhirnya mulai berkarier secara profesional pada tahun 2008 dan bisa berkembang dengan cepat.

Sosoknya dikenal sebagai petinju yang mempunyai postur tubuh tinggi dan gerakan yang sangat luar biasa. Pukulan pada tangan kanannya juga dikenal mematikan dan mempunyai ketahanan luar biasa.

Sejak saat itu Fury menjadi salah satu petinju yang paling menakutkan pada zamannya dan ia telah meraih banyak sekali prestasi. Di antaranya ketika ia berhasil mengalahkan petinju legendaris Wladimir Klitschko.

Sebelumnya, Fury pernah dirundung masalah pribadi dan kesehatan mental yang pernah membuatnya vakum dari dunia tinju beberapa waktu. Namun, ia terus bangkit dan kembali ke ring pada 2018.

Tyson Fury telah merebut gelar juara dunia kelas berat mulai dari WBA, IBF, WBO, hingga IBO. Sampai saat ini sosoknya dikenal sebagai sosok legenda dengan terus mencatat prestasi di berbagai pertandingan.

Video Terkini