Liputan6.com, Langkat Edy Rahmayadi berkunjung ke kediaman Tuan Guru Babussalam, Syeikh Zikmal Fuad, di Desa Babussalam (Besilam) Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) pada Sabtu, 16 September 2023.
Gubernur Sumut ke-18 itu datang bersama istrinya, Nawal Lubis, dan keluarganya.
Kedatangan rombongan Edy Rahmayadi disambut hangat Tuan Guru Babussalam, Syeikh Zikmal Fuad.
Advertisement
Baca Juga
Dikatakan Edy, kedatangannya ke Tuan Guru Babussalam ini selain menepati janji juga untuk silaturahmi setelah sekian lama tidak bertemu.
"Setelah purna tugas saya berjanji kepada tuan guru untuk berkunjung kembali. Seperti biasa membawa keluarga besar juga cucu saya dengan harapan bisa bersama memanjatkan doa agar saya dan keluarga selalu diberkahi oleh Allah SWT," ucapnya.
Â
Pembangunan Sanitasi
Kehadiran Pangkostrad ke-37 tersebut ke kediaman Tuan Guru Babussalam juga untuk melihat perkembangan pembangunan fasilitas sanitasi yang pengerjaannya bekerja sama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut saat Edy Rahmayadi menjabat Gubernur Sumut.
Pengerjaan fasilitas itu tujuannya agar saluran sanitasi di kediaman Tuan Guru Babussalam lebih baik lagi, terutama saat pelaksanaan acara-acara besar.
"Kunjungan kami ini, sekaligus juga untuk melihat progres perkembangan pembangunan yang dulu bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, yaitu untuk fasilitas dan sanitasi yang lebih baik lagi khususnya untuk melaksanakan acara besar," ungkap mantan Pangdam I Bukit Barisan ini.
Advertisement
Petuah dan Nasihat
Dalam pertemuan itu, Edy Rahmayadi meminta petuah dan nasihat kepada Tuan Guru Babussalam. Dia juga diberi masukan serta evaluasi selama menjabat sebagai Gubernur Sumut.
Atas kunjungan Edy Rahmayadi dan keluarga, Tuan Guru Babussalam, Syeikh Zikmal Fuad, berharap pertemuan mereka membawa keberkahan dari Allah SWT.
"Mudah-mudahan pertemuan silaturahmi ini membawa keberkahan dan mendapat Rahmat dari Allah Subhanahu Wata'ala, Amin," ujar Tuan Guru Babussalam.