Sukses

Kang Sora Umumkan Hamil Anak Kedua, Bagikan Foto Maternity Menawan

Artis Kang Sora baru-baru ini mengumumkan kabar bahagianya atas kehamilan anak keduanya. Melalui Instagramnya ia juga mengunggah foto maternity yang sangat menawan.

Liputan6.com, Bandung - Artis asal Korea Selatan Kang Sora baru-baru ini membagikan kabar bahagia kepada publik dan penggemarnya. Pasalnya, ia dan sang suami tengah menantikan kehadiran dari anak kedua mereka.

Adapun melalui Instagram pribadinya Kang Sora mengunggah dua foto maternity dirinya yang sangat menawan. Terlihat dengan rambut diurai panjang Kang Sora memperkenalkan kepada publik bahwa saat ini ia tengah menantikan kehadiran anak keduanya.

"Sudah lama sejak aku terakhir check-in. Aku diam karena aku sedang mengandung anak kedua, dan aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang memberikan ucapan selamat," tulisnya @reveramess_.

Pihak agensi dari Kang Sora yaitu PLUM A&C juga mengumumkan kabar bahagia tersebut kepada publik. Pihaknya menjelaskan jika Kang Sora tengah mengandung anak kedua dan diperkirakan akan lahir pada akhir tahun ini.

"Kang Sora sedang mengandung anak keduanya. Dia diperkirakan akan melahirkan sekitar akhir tahun ini," ujar agensi mengutip dari Soompi pada Senin (16/10/2023).

Sebelumnya, Kang Sora diketahui telah menikah dengan suami dari kalangan non-selebritas pada 2020. Adapun anak pertama kedua pasangan tersebut lahir setahun setelah menikah tepatnya pada April 2021.

Artis berusia 33 tahun ini sebelumnya kembali berakting melalui drama yang telah tayang tahun ini bertajuk ‘Strangers Again’. Drama ini menjadi comeback dramanya setelah enam tahun lalu berperan dalam drama ‘Revolutionary Love’.

Drama yang tayang pada Januari 2023 tersebut telah resmi tamat pada 23 Februari 2023 dengan total 12 episode. Saat penayangan drama ini Kang Sora diketahui belum mengandung anak keduanya tersebut.

2 dari 4 halaman

Profil Kang Sora

Kang Sora dikenal sebagai artis asal Korea Selatan yang telah berkarier kurang lebih selama 14 tahun. Ia mempunyai nama lengkap Kang So Ra dan lahir pada 18 Februari 1990 di Korea Selatan.

Mempunyai tinggi badan 168 cm dan berat badan 48 kg Kang Sora terlihat mempunyai bentuk tubuh yang ideal. Selain menjadi artis Kang Sora juga sering menjadi model dan bintang iklan beberapa produk.

Saat ini, ia telah resmi menikah dengan kekasihnya yang diketahui sebagai dokter dan berasal dari kalangan non-selebritas pada 17 Agustus 2020. Setahun kemudian Kang Sora melahirkan anak pertamanya bersama sang suami dan saat ini tengah menantikan kelahiran anak keduanya.

Artis berusia 33 tahun ini sebelumnya debut pertama kali menjadi artis di tahun 2009 dalam film bertajuk ‘4th Period Mystery’. Ia kemudian dikenal oleh publik usai berperan dalam film legendaris berjudul ‘Sunny’ yang tayang 2011 lalu.

Kang Sora juga telah mendapatkan sejumlah penghargaan dari acara penghargaan bergengsi seperti kategori Excellent Actress (mini series) dalam drama ‘Warm and Cozy’ di ajang MBC Drama Awards 2015. Kemudian penghargaan New Star Award dalam drama ‘Ugly Alert’ SBS Drama Awards 2013 dan Most Popular Actress dalam film ‘Sunny’ di acara BaekSang Arts Awards 2012.

3 dari 4 halaman

Daftar Drama Kang Sora

Melansir dari beberapa sumber berikut ini daftar drama Kang Sora dari yang terbaru hingga yang terlama:

1. Strangers Again (2023)

2. The Beauty Inside (2018)

3. Revolutionary Love (2017)

4. My Lawyer, Mr. Joe (2016)

5. Warm and Cozy (2015)

6. Misaeng: Incomplete Life (2014)

7. Doctor Stranger (2014)

8. Ugly Alert (2013)

9. Ugly Young-A S12 (2013)

10. Dream High 2 (2012)

11. My Bittersweet Life (2011)

12. Ugly Young-A S8 (2010-2011)

13. Dr. Champ (2010)

14. Ugly Young-A S7 (2010)

4 dari 4 halaman

Daftar Film Kang Sora

Berikut ini adalah daftar film Kang Sora dari yang terbaru hingga terlama:

1. Waiting For Rain (2021)

2. Secret Zoo (2020)

3. Race to Freedom: Um Bok Dong (2019)

4. Cheer Up Mr. Lee (2013)

5. My Paparotti (2013)

6. Sunny (2011)

7. The Clue (2009)

8. Kwang Tae’s Basic Story (2009)