Liputan6.com, Jakarta - Kecelakaan maut terjadi di ruas Tol Jakarta-Cikampek mengarah ke Palimanan (Cipali) tepatnya di KM 72. Secara teritorial, peristiwa nahas tersebut masuk wilayah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.
Informasi yang diperoleh Liputan6.com, kecelakaan yang melibatkan bus PO Handoyo jurusan Yogyakarta-Bogor itu terjadi sekitar 16.30 WIB. Dari informasi sementara, kejadian ini menyebabkan 12 korban meninggal dunia.
Baca Juga
Dari keterangan sementara di lokasi kejadian, bus naas ini terlibat kecelakaan tunggal. Kendaraan umum ini sebelumnya menabrak pembatas jalan hingga akhirnya terguling.
Advertisement
Diduga pengendara bus kurang antisipasi saat melintas di jalur yang kondisinya sedikit menikung sehingga menabrak pembatas jalan.
Berdasarkan pantauan pada pukul 17.30 WIB, bus yang terlibat kecelakaan tersebut adalah bus PO Handoyo tujuan Yogyakarta-Bogor.
Kecelakaan tersebut menyebabkan 21 orang penumpang menjadi korban. Sebanyak 12 di antaranya tewas di lokasi kejadian.
Korban tewas dan luka berat kini telah dilarikan ke RS Abdul Radjak Purwakarta. Kemudian, tiga korban luka ringan dibawa ke RS Siloam. Sedangkan untuk pengemudi selamat.
Bus yang terguling saat ini masih dilakukan proses evakuasi baik dari pihak Jasa Marga dan kepolisian.
Adapun situasi lalu lintas (lalin) di sekitar lokasi kecelakaan pun sampai saat ini masih dilaporkan padat.
"18.30 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 47 - KM 48+200 arah Cikampek PADAT, ada Penanganan kecelakaan di lajur kiri," tulis keterangan akun X Jasa Marga.
Â