Sukses

Nama Anak Lesti Kejora dan Rizky Billar Diganti, Ini 8 Artis yang Pernah Ganti Nama Anak

Nama mengandung doa dan harapan yang diberikan orangtua untuk buah hatinya. Meski pemilihan nama sudah dipikirkan dengan baik, seiring berjalannya waktu, ada alasan tertentu yang membuat orangtua akhirnya mengubah nama anak mereka.

Liputan6.com, Yogyakarta - Lesti dan Rizky Billar ganti nama anak tepat saat sang anak berusia dua tahun. Selain Lesti, beberapa artis lainnya juga pernah mengganti nama anak mereka.

Nama mengandung doa dan harapan yang diberikan orangtua untuk buah hatinya. Meski pemilihan nama sudah dipikirkan dengan baik, seiring berjalannya waktu ada alasan tertentu yang membuat orangtua akhirnya mengubah nama anak mereka.

Hal ini juga yang terjadi pada beberapa artis Tanah Air. Berikut beberapa artis ganti nama anak mereka:

1. Lesti Kejora dan Rizky Billar

Tepat saat sang anak berulang tahun yang ke-2, Lesti dan Billar resmi mengganti nama anaknya. Leslar yang akrab disaba Abang L atau Baby L pun resmi berganti nama menjadi Levian.

Hal ini dilakukan untuk menghindari rasa cemburu yang mungkin akan dirasakan adik-adik Abang L nantinya karena Leslar merupakan singkatan nama Lesti dan Billar. Selain itu, nama Levian juga dinilai lebih menarik.

2. Atalarik Syach

Atalarik Syach mengganti nama anak sulungnya dari Fajri menjadi Syarif. Namun, hal ini dilakukan tanpa persetujuan dari mantan istrinya, Tsania Marwa. Tsania pun mengaku terkejut dan tidak memahami maksud mantan suaminya mengganti nama sang anak.

3. Denada

Putri semata wayang Denada sebelumnya bernama Shakira dan kemudian diganti menjadi Aisha. Hal ini dilakukan Denada pada awal 2020.

Denada mengganti nama sang anak sebagai upaya psikologis agar Aisha bisa cepat sembuh dari leukimia. Kondisi Aisha pun sudah semakin membaik bahkan dinyatakan sembuh dari leukimia yang dideritanya sejak 2018.

 

2 dari 2 halaman

Irish Bella dan Ammar Zoni

4. Irish Bella dan Ammar Zoni

Putri Irish Bella dan Ammar Zoni sudah berganti nama hingga tiga kali. Sang anak yang lahir pada 23 Agustus 2022 ini berganti nama dari Asma Puti Sabai Akbar, Ara Puti Sabai Akbar, menjadi Amala Puti Sabai Akbar.

5. Jonathan Frizzy

Sebelumnya, Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka memiliki anak bernama Zayn Javier Frizzy Simanjuntak. Namun, kemudian nama sang anak diganti menjadi Zayn Jouden Frizzy Simanjuntak. Jouden adalah gabungan nama Jonathan dan Dhena.

6. Krisdayanti dan Raul Lemos

Krisdayanti dan Raul Lemos sedikit mengubah nama sang anak dengan menambahkan satu nama belakang. Kellen Alexander Lemos kini memiliki nama Kellen Alexander Lemos Lay.

Lay adalah nama kakek Kellen. Hal ini dilakukan KD dan Raul usai didatangi sang kakek di dalam mimpi dan menginginkan namanya ada di dalam rangkaian nama lengkap si bungsu.

7. Mulan Jameela dan Ahmad Dhani

Mulan Jameela dan Ahmad Dhani juga pernah mengganti nama anak laki-lakinya. Sang anak yang tadinya bernama Ahmad Syailendra Airlangga diubah menjadi Muhammad Ali.

Nama Muhammad Ali memang merupakan nama yang Dhani inginkan. Namun, saat baru lahir ia masih ragu-ragu.

8. Nikita Mirzani

Nikita Mirzani resmi mengganti nama anaknya dari Azka Raqila Ukra menjadi Azka Raqilla Mawardi. Hal ini dilakukan usai bercerai dengan Sajad Ukra.

 

Penulis: Resla Aknaita Chak

Video Terkini