Sukses

Touring of Tiga Jari di Austria, Dukungan Bagi Ganjar-Mahfud di Eropa

Mahasiswa dan profesional muda warga negara Indonesia ini menggelar Touring of Tiga Jari sebagai rangkaian program maraton dari Europe for Ganjar Mahfud.

Liputan6.com, Jakarta - Dinginnya suhu minus lima derajat celsius tak menyurutkan semangat puluhan diaspora Indonesia di Austria untuk berkumpul di Innsbruck, Tirol, Austria pertengahan Januari ini.

Mahasiswa dan profesional muda warga negara Indonesia ini menggelar Touring of Tiga Jari sebagai rangkaian program maraton dari Europe for Ganjar Mahfud, yang akan diselenggarakan di berbagai negara di Eropa.

Ketua Relawan Austria for Ganjar Mahfud, Azizah Seiger, mengatakan Touring of Tiga Jari ke sembilan provinsi di Austria bertujuan mengkampanyekan 21 Program Unggulan Ganjar Mahfud.

Kegiatan ini akan berlangsung sepanjang Januari 2024 untuk meraih dukungan sebesar-besarnya suara warga negara Indonesia yang berdomisili di Austria agar memberikan hak pilihnya kepada pasangan calon dengan nomor urut tiga, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Pertemuan relawan di Innsbruck ini dihadiri oleh calon presiden Ganjar Pranowo yang menyapa pendukungnya secara online.

"Kami juga berdiskusi terkait salah satu program yakni Semua Pasti Kerja, 17 Juta Lapangan Pekerjaan", yang menjadi salah satu program unggulan Ganjar Mahfud," kata Azizah.

Menurutnya program ini sudah dirancang dengan baik, mulai dari memastikan pendidikan dan pelatihan yang berkualitas sehingga anak-anak muda dan pekerja Indonesia dapat memenuhi kualifikasi bekerja di industri nasional dan global ataupun berwirausaha.

"Dalam debat capres, Ganjar mengelaborasi dengan jelas terkait penyediaan lapangan kerja ini yang merupakan kepentingan nasional dan tercerminkan dalam politik luar negeri ke depannya, agar menarik investor asing masuk ke Indonesia sehingga membuka lebih banyak lapangan kerja di tanah air," ujarnya.

Sementara Ketua Europe for Ganjar Mahfud Sakaria Wielgosz menyampaikan Touring of Tiga Jari di Austria merupakan keberlanjutan dari kegiatan virtual Eropa Angkat Tiga Jari, dan juga Eropa Bersatu yang telah berlangsung pada 2 Desember 2023 di Belanda.

"Touring of Tiga Jari akan hadir di berbagai negara di Eropa sepanjang Januari 2024 dan puncaknya adalah superevent Festival Tiga Jari di Frankfurt, Jerman 3 Febuari 2024," kata dia.

Ganjar memberikan dorongan semangat serta meminta kepada seluruh pendukungnya untuk memahami apa saja yang menjadi program unggulan Ganjar-Mahfud.

Calon presiden itu menyampaikan program unggulan tersebut kepada masyarakat luas serta mengedukasi para calon pemilih tentang keunggulan dari program Ganjar-Mahfud tersebut.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Warung D3mokrasi dan Warmindo Abah Mahfud

Pada kesempatan ini, Relawan Austria for Ganjar-Mahfud di Tirol juga meresmikan dukungan mereka terhadap berdirinya Warung D3mokrasi dan Warmindo Abah Mahfud, sebagai bentuk dukungan jaringan diaspora ‘World for Ganjar Mahfud’.

"Kami ingin memberikan highlight bahwa Pak Ganjar dan Prof. Mahfud adalah sosok yang sederhana dan merakyat," kata salah seorang Relawan ‘Austria for Ganjar-Mahfud’ Winda Sulistiawati.

"Warung D3mokrasi dan Warmindo Abah Mahfud juga merupakan representasi dan wujud penegasan komitmen Ganjar-Mahfud untuk mengutamakan konsitusi, mempertahankan reformasi, mengedepankan demokrasi dan menjaga keutuhan NKRI.

Ketua Tim Pemenangan Luar Negeri (TPLN) Austria, Endah Ebner mengatakan bahwa jumlah dukungan WNI di Austria terhadap Ganjar Pranowo dan Mahfud MD semakin meningkat. Lonjakan dukungan signifikan terjadi karena semakin banyaknya orang yang mulai memahami dengan baik program yang ditawarkan Ganjar-Mahfud.

"Secara terus menerus kami melakukan edukasi, diskusi dan sosialisasi dengan banyak calon pemilih agar mereka memahami betul siapa calon pemimpin yang akan mereka pilih dan apa program yang ditawarkan," ia menambahkan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini