Liputan6.com, Yogyakarta - Industri musik Kpop sedang berduka usai meninggalnya produser musik Shinsadong Tiger. Telah terjun ke dunia musik sejak berusia 18 tahun, pria bernama asli Lee Ho-yang ini telah melahirkan banyak karya populer.
Shinsadong Tiger yang memulai debutnya pada 2001 ini awalnya bekerja serabutan untuk mendanai karier bermusiknya. Hingga pada 2010 ia dinobatkan sebagai New Generation Producer dalam The 18th Korean Culture Entertainment Awards.
Setahun kemudian, ia dinobatkan sebagai salah satu tokoh paling berpengaruh di industri musik Korea Selatan oleh OSEN. Ia juga memulai labelnya sendiri, AB Entertainment, dan mendebutkan girl grup sendiri bernama EXID.
Advertisement
Baca Juga
Sebagai tokoh terkemuka di industri musik Korea Selatan, Shinsadong Tiger telah melahirkan sejumlah lagu populer. Mengutip dari berbagai sumber, berikut sepuluh karya hits populernya:
1. Jewelery - One More Time
Pada 2008, Shinsadong Tiger memproduseri lagu One More Time yang dinyanyikan Jewelery. Lagu ini menjadi lagu comeback girl grup Kpop Jewelery.
Tak tanggung-tanggung, lagu comeback ini meraih banyak kemenangan di tahun yang sama. Kesuksesan lagu ini sekaligus menjadi momen yang menentukan di sepanjang karier Jewelery.
2. 4Minute - Hot Issue
Hot Issue menjadi salah satu lagu Kpop teropuler pada masanya. Dengan lagu ini, Shinsadong Tiger berhasil membawa 4Minute semakin populer sejak dirilis.
Â
T-ara - Bo Peep
3. T-ara - Bo Peep
Bo Peep dan Roly PolySama seperti Hot Issue, lagu milik T-ara yang diproduseri Shinsadong Tiger kali ini juga menjadi hits pada masanya. Tak hanya satu lagu, Shinsadong Tiger ikut andil dalam dua lagu T-ara, yaitu Bo Peep Bo Peep dan Roly Poly.
4. BEAST - Shock dan Fiction
Shinsadong Tiger juga banyak membuat lagu hits untuk BEAST. Tercatat, ia andil dalam kepopuleran lagu Shock dan Fiction milik BEAST.
5. HyunA - Bubble Pop
Tak hanya untuk grup Kpop, Shinsadong Tiger juga membuat karya untuk solois HyunA. Mantan member grup Wonder Girls dan 4Minute ini mendapatkan lagu Bubble Pop dari Shinsadong Tiger.
Â
Advertisement
Trouble Maker - Trouble Maker
6. Trouble Maker - Trouble Maker
Cube Entertainment membuat spesial mega project dengan menggabungkan Hyunseung BEAST dan HyunA yang saat itu masih menjadi member 4Minute. Duet mereka begitu berhasil dengan lagu Trouble Maker yang diciptakan Shinsadong Tiger.
7. Apink - NoNoNo dan Luv
Lagu NoNoNo karya Shinsadong Tiger menjadi hit yang meningkatkan karier Apink. Tak hanya itu, Shinsadong Tiger juga sempat membuat lagu Luv untuk Apink.
8. Ailee - U&I
Lewat lagu U&I, Ailee berhasil meraih posisi pertama di Circle Gaon Chart. Tampaknya, Shinsadong Tiger berhasil memadukan vokal powerful Ailee dengan karyanya.
9. EXID - Up & Down
Shinsadong Tiger juga tentu membuat lagu untuk girl grup Kpop bentukannya, EXID. Salah satu lagu yang berhasil membawa kesuksesan untuk EXID adalah lagu Up & Down.
10. Momoland - Bboom Bboom
Lagu BBoom BBoom milik Momoland berhasil mencetak banyak rekor. Bahkan, melalui lagu ini Shinsadong Tiger juga ikut andil membuat Bboom Bboom menjadi salah satu lagu populer di kalangan grup Kpop gen 3.
Â
Penulis: Resla