Liputan6.com, Bandung - Mantan personel NCT yaitu Lucas baru-baru ini kembali menampilkan diri kepada publik setelah melalui masa hiatus sejak Agustus 2021. Bahkan, sebelumnya Lucas juga dikabarkan keluar dari grup NCT dan WayV sejak 10 Mei 2023 lalu.
Keputusan berat tersebut harus dilakukan Lucas karena sempat terlibat sejumlah kontroversi yang menyeret namanya. Sementara itu, pada Sabtu (24/2/2024) Lucas merilis sebuah video dokumenter di kanal YouTubenya dan video bagian pertama bertajuk “Freeze”.
Melalui dokumenter tersebut Lucas menceritakan masa berat yang harus ia lalui selama masa hiatusnya. Ia bercerita tentang bagaimana hiatus dan lingkungan tempatnya berada menyebabkan Lucas mengalami depresi berat.
Advertisement
Pria berusia 25 tahun itu bahkan bercerita dalam masa depresinya ia tidak bisa melakukan apa pun selama sekitar enam bulan. Diketahui Lucas hanya tinggal di kamarnya dan terus mengalami pikiran buruk.
“Aku hanya tinggal di kamarku selama 6 bulan, aku tidak ingin melakukan apa pun. Aku bahkan banyak pikiran. Aku punya pikiran buruk. Aku sangat menyesal ingin m*ti,” kata Lucas.
Selain itu, Lucas juga menceritakan tentang hubungannya dengan teman-temannya saat ini. Lucas menyebutkan bahwa dirinya masih saling berhubungan dengan para personel, tetapi pada saat yang sama, ia juga merasakan rasa kecewa yang mungkin datang.
“Ya, tapi sekarang. Aku merasakan kekecewaan. Sepertinya mereka kecewa padaku,” kata Lucas.
Rumor Debut Solo
Melansir dari Allkpop, kembalinya Lucas saat ini memunculkan dugaan bahwa Lucas akan melakukan debut solonya. Rumor tersebut didukung dengan munculnya Lucas dalam konser solo seluruh personel SHINee.
Sejumlah spekulasi menuturkan bahwa Lucas telah pindah ke Center #2 di SM Entertainment dan bukan lagi di Center #4 yang mengelola NCT. Menurut warganet, sejumlah staff Center #2 terlihat mengikuti Lucas di Instagram.
Rumor juga menyatakan bahwa Lucas terlihat ketika jadwal syuting di Hongaria yang memunculkan spekulasi bahwa ia mungkin tengah mengerjakan video klip solonya. Sejumlah warganet khususnya penggemar di Indonesia banyak yang menantikan kabar debut tersebut.
“nangisss bangettttt, akhirnya kamu balikkkkk,” kata salah satu warganet.
“Lucas, kamu tidak perlu khawatir, masih banyak orang yang menyukaimu, dan aku akan selalu mendukungmu,” ucap salah satu penggemar.
Advertisement
Profil Lucas
Lucas mempunyai nama asli Huang Xuxi atau Wong Yuk Hei dan memiliki nama Korea Hwang Wook Hee. Lucas merupakan idol yang lahir pada tanggal 25 Januari 1999 di Hong Kong, China.
Idol berusia 25 tahun ini merupakan blasteran China-Thailand yang berasal dari ayahnya keturunan China dan ibunya keturunan Thailand. Lucas sebelumnya merupakan personel dari grup NCT dan WayV.
Namun, ia memutuskan keluar dan saat ini masih tercatat sebagai personel dari sub-unit SUPERM. Sementara itu, Lucas pertama kali diperkenalkan kepada publik ketika menjadi bagian dari trainee SM Rookies pada 5 April 2017.
Kemudian memulai debutnya bersama NCT dan masuk dalam beberapa sub-unit mulai dari NCT U hingga WayV. Namun pada Mei 2023 Lucas memutuskan untuk keluar dari NCT dan WayV.
Hiatus dan Terseret Kontroversi
Lucas sempat terseret sebuah kontroversi pada Agustus 2021 karena dituduh melakukan pelecehan, pencurian uang, hingga penyerangan kepada mantan pacarnya yang disusul dengan pengakuan seorang warganet.
Namun, tidak ada bukti yang kuat untuk membenarkan segala tuduhan yang menyerang Lucas. Karena kontroversi tersebut, sejumlah warganet justru memberikan banyak kritik hingga kebencian kepada Lucas.
Alhasil, Lucas memutuskan untuk hiatus panjang dan baru-baru ini menuturkan dalam dokumenternya bahwa ia mengalami depresi berat akibat skandal tersebut. Selain itu, pada bulan Mei tahun lalu, Lucas mengumumkan bahwa ia keluar dari NCT dan sub-unitnya yaitu WayV.
Sekitar hampir tiga tahun Lucas tidak muncul di permukaan publik, baru-baru ini Lucas merilis sebuah dokumenter di kanal YouTubenya. Sejumlah warganet melihat bagaimana masa-masa sulit yang dilalui Lucas hingga saat ini muncul rumor bahwa ia akan melakukan debut solo.
Advertisement