Sukses

Jelang Libur Panjang, Ditpolairud Polda Jateng Siagakan Tim SAR Antisipasi Kecelakaan Air

Pada libur panjang Idulfitri tahun 2023 lalu, tercatat 5 korban yang meninggal dunia, akibat tenggelam di objek wisata air

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jateng mulai mempersiapkan tim SAR dan relawan SAR Arnavat, untuk mengantisipasi kecelakaan air dan laut di wilayah pesisir pantai utara (Pantura) Jawa Tengah, menjelang libur panjang hari raya Idulfitri yang akan datang.

“Pada setiap libur panjang hari raya Idulfitri, lonjakan wisatawan ke objek wisata bahari atau wisata air cukup tinggi, sehingga perlu diantisipasi, untuk mencegah adanya korban akibat kecelakaan laut atau air,” kata Dirpolairud Polda Jateng Kombes Hariyadi.

Pada libur panjang hari raya Idulfitri tahun kemarin, tercatat ada 5 korban yang meninggal dunia, akibat tenggelam di objek wisata air.

“Oleh karenanya, kami akan mensiagakan tim SAR dan relawan SAR di sejumlah tempat wisata perairan, untuk meminimalisir korban laka laut ataupun tenggelam,” kata Dirpolairud Polda Jateng.

Agar dapat menyamakan persepsi dan cara bertindak dalam kegiatan SAR, Ditpolairud menggelar apel siaga yang diikuti seluruh tim SAR dan relawan SAR dari wilayah Pantura Jawa Tengah, di Pantai Widuri Pemalang, Selasa (5/3/2024).

"Di kawasan pantura, kami menyiagakan sebanyak 60 relawan SAR Arnavat di masing-masing Kabupaten, mulai dari Brebes, Tegal kota, Tegal Kabupaten, Pemalang, Pekalongan, Batang sampai Kendal," kata Kombes Hariyadi.

 

Simak Video Pilihan Ini:

2 dari 2 halaman

Kecepatan dan Ketepatan Pertolongan

Dia menjelaskan, dengan adanya relawan SAR Arnavat yang merupakan wujud kemitraan Polri dengan masyarakat pesisir, diharapkan perbantuan atau pertolongan dapat berjalan lebih efektif dan efisien, untuk memperkecil kerugian jiwa maupun materiil.

“Harap inventarisir dan siapkan peralatan SAR yang akan digunakan, serta tingkatkan keterampilan dan kemampuan SAR kepada para relawan SAR Arnavat, dengan tetap menjaga sinergitas dengan instansi terkait dan potensi SAR yang ada,” ucap dia.

Hariyadi juga meminta tim dan relawan SAR Arnavat untuk tetap memegang teguh ikrar, dalam menjalankan misi kemanusiaan tanpa pamrih dengan sepenuh hati dan sepenuh jiwa demi kemanusiaan.

“Landasi kegiatan SAR dengan hati yang ikhlas untuk menolong sesama, insya allah akan menjadi ladang amal bagi kita,” jelasnya.

Hariyadi mengapresiasi Kasatpolairud Polres Pemalang, yang telah membentuk susunan kepengurusan tim relawan SAR Arnavat, untuk mendapatkan legalisasi.

“Sehingga diharapkan keberadaan relawan SAR Arnavat dapat semakin berkembang, serta diakui sebagai mitra Polri yang selangkah lebih maju dengan potensi SAR lainnya,” kata Dirpolairud Polda Jateng.