Sukses

Sepak Terjang Borneo FC dalam Liga 1 2024, Akankah Merajai Klasemen hingga Akhir Musim?

Borneo memantaskan diri sebagai tim yang masuk grup Championship series setelah makin sulit terkejar perolehan poinnya.

Liputan6.com, Gianyar - Kompetisi Liga 1 2024/2025 menyisakan lima pertandingan lagi, sementara pemuncak klasemen sementara Borneo FC masih belum tersusul oleh tim yang berada di bawahnya. 

Tim berjuluk Pesut Etam itu semakin meroket dan sulit terkejar dan akan menjadi salah satu tim yang akan bermain di fase atau tahapan selanjutnya yakni championship series.

Tim yang ditukangi Pieter Huistra tersebut sudah menjalani 29 kali pertandingan dengan 21 kali memenangkan pertandingan, 6 kali imbang dan 2 kali baru terkalahkan sepanjang mereka menjalani kompetisi Liga 1 2024 hingga pekan ke-29 dan memiliki 69 poin.

Sejak awal Liga 1, Borneo FC sudah memperlihatkan kualitas tim mereka yang selalu berada pada tren positif, yang membawa mereka terus berada di posisi pemuncak klasemen sementara. Dengan raihan 69 poin dan dipastikan masuk grup championship series, Borneo FC juga menjadi penyumbang pemain terbanyak ke Tim Nasional (Timnas) Indonesia mulai dari U-20 dan U-23. 

Tim yang berdiri sejak 7 Maret 2014 tersebut memang tidak pernah gagal dalam merekrut pemain-pemain dan pelatih berkualitas. Jelang laga lanjutan Liga 1 pekan ke-30, Borneo FC akan melakoni laga melawan PSM Makasar. Sang pelatih, Pieter Huistra mengatakan, timnya memiliki beberapa pemain yang cedera dan tidak bisa dimainkan hingga akhir musim.

2 dari 2 halaman

Pemain Cedera dan Dipanggil Timnas

"Dua pemain kami Leo Lelis dan Agung Prasetyo alami cedera panjang (sampai akhir musim), Wiljan di laga terakhir ada masalah (cedera) saya rasa dia akan baik-baik saja dan cepat sembuh dengan cepat," kata dia di Samarinda, Senin (25/3/2024).

Pieter Huistra tak hanya akan kehilangan pemainnya yang alami cedera panjang, namun ia juga harus kehilangan beberapa pemain untuk bisa bergabung dengan tim lantaran pemainnya tersebut dipanggil negara untuk membela Timnas Indonesia dan Timnas dari negaranya berasal.

Tak tanggung-tanggung Boreno FC harus mengirim empat pemainnya untuk bergabung di Timnas Indonesia, di antaranya Rizdjar Nurviat, Ezzi Buffon, sementara Win Naing Tun tengah membela Timnas negaranya Myanmar dan satu pemain lainnya adalah Nadeo Candrawinata.

"Beberaoa pemain kami dipanggil Timnas U-23, ada dua dipanggil untuk Timnas U-20. Pemain Borneo sekarang sedang populer juga di Timnas. Ada juga Win di Myanmar dia bermain di dua pertandingan. Waktu kami sedikit berlatih dan istirahat bersiap untuk laga championship series," ujar dia.

Sementara itu, Borneo FC masih menyisakan 5 laga reguler series melawan PSM Makasar, Madura United, Arema FC, Persib Bandung, serta terakhir Dewa United. Tim milik Nabil Husein tersebut sudah dipastikan lolos fase championship series lantaran perolehan mereka sudah mencapai 69 poin, angka yang akan sulit terkejar oleh 3 tim di bawahnya.