Sukses

Arus Balik Lebaran 2024, Banyak Pemudik Kembali ke Jakarta Lebih Awal

Para pemudik mengimbau agar waspada terhadap kondisi cuaca yang belakangan dilanda hujan

Liputan6.com, Cirebon - Sejumlah pemudik terlihat mulai memadati wilayah arteri Cirebon pada H+2 lebaran 2024. Mereka banyak yang memilih balik ke Jakarta lebih awal. 

Pantauan dari Pos Pam Terusan Pemuda Kota Cirebon, para pemudik yang didominasi roda dua itu sejak pagi pukul 06.00 WIB sudah memadati ruas arteri pantura.

Sementara itu, petugas polisi nampak siaga mengatur kelancaran arus lalu lintas pada momen arus balik lebaran 2024.

"Balik lebih awal mas biar tidak kena macet apalagi perjalanan cukup panjang dan melelahkan," ujar salah seorang pemudik asal Tegal, Diharjo, Jumat (12/4/2024).

Harjo mengaku kondisi lalu lintas di sepanjang pantura Jawa masih lengang. Belum terlihat adanya kepadatan arus di pantura Jawa. 

Namun, ia mengimbau agar pemudik waspada terhadap kondisi cuaca yang belakangan dilanda hujan. Ia mengimbau agar pemudik siapkan jas hujan dalam perjalanannya. 

"Ini saja cuaca sudah mendung saya sudah menduga akan hujan jadi saya siapkan jas hujan sebelum kembali ke Jakarta," kata Harjo. 

2 dari 2 halaman

Puncak Arus Balik

Sementara itu, Kepala Pengendalian Pos Pam Pemuda Cirebon Iptu Agus Budiarto mengatakan, para pemudik mulai terlihat kembali ke Jakarta sejak pukul 05.00 WIB subuh. 

Agus mengatakan, pemudik yang ke Jakarta melintas Pantura Cirebon didominasi roda dua. Kendati demikian, Agus menyebutkan kondisi arus lalu lintas masih terbilang landai. 

"Utamakan keselamatan bukan kecepatan," kata Agus.

Dari kondisi tersebut, Agus memprediksi puncak arus balik mulai hari Sabtu, 13 April 2024. Puncak arus balik diprediksi hari Sabtu, Minggu hingga Senin.