Sukses

Kepala LKPP Hendrar Prihadi Mengunjungi Habib Luthfi, Ada Apa?

Spekulasi yang beredar, kunjungan Hendi ke Habib Luthfi terkait dengan Pilgub mendatang. Benarkah?

Liputan6.com, Pekalongan - Kepala LKPP RI Hendrar Prihadi menemui ulama Pekalongan, Habib Luthfi. Hendi menyebut pertemuan dengan anggota Dewan Pertimbangan Presiden tersebut hanya silaturahmi biasa.

Hendi ditemui Habib Luthfi di lantai dua. Pertemuan berlangsung tertutup selama satu jam. Kedatangan Hendi tanpa pengawalan.

Menjawab pertanyaan apakah kunjungannya juga dalam rangka persiapan menuju Pilgub Jateng 2024, Hendi menjawab singkat sambil tersenyum .

"Husss ngarang," jawabnya.

Hendi menjadi sorotan karena namanya meroket dalam berbagai survei dengan elektabilitas tertinggi sebagai bakal calon Gubernur Jawa Tengah 2024. Tingginya elektabilitas itu pun dinilai pengamat sebagai representasi keinginan masyarakat.

Namun Hendi menepis isu pencalonannya.

Sastrawan cum jurnalis, Triyanto Triwikromo mengaku pernah bertanya langsung saat bertemu secara pribadi.

"Kalau ditanya ya masih, ah nggak aku masih harus menyelesaikan ini menyelesaikan ini," kata Triyanto dalam sebuah podcast yang diunggah di channel youtube Bambang Sadono, Jumat (12/4/2024).

Sementara itu, pengamat politik Universitas Semarang, Muhammad Junaidi berpendapat, elektabilitas Hendi diprediksi akan semakin menguat jika nantinya mendeklarasikan diri dan melakukan konsolidasi secara terbuka.

"Potensinya besar, karena sampai saat ini Pak Hendi belum ada pergerakan sistematis," katanya.

Menurut Junaidi, nama Hendi seharusnya mulai dipertimbangkan.

"Saya rasa karena elektabilitasnya sangat tinggi, sudah seharusnya calon - calon lain juga mulai menghitung kekuatan koalisi jika Pak Hendi ikut maju," katanya.