Sukses

Waspada, Berikut Daerah di Sumbar dengan Potensi Hujan Deras 3 Hari ke Depan

Sejumlah daerah di Sumater barat dilanda bencana alam yang mengakibatkan puluhan orang meninggal dunia.

Liputan6.com, Padang - Sejumlah daerah di Sumatera Barat dilanda bencana alam, salah satunya dari banjir lahar dingin di kawasan kaki Gunung Marapi Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sabtu (11/5/2024).

Banjir yang membawa material bebatuan besar dan pepohonan itu terjadi pada Sabtu (11/5/2024) malam ketika hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

Data sementara, 43 orang dinyatakan meninggal dunia dan 15 orang lainnya masih dalam pencarian tim gabungan.

Selain itu bencana juga melanda Sitinjau Lauik, dan longsor di Kelok 9 Kabupaten Limapuluh Kota.

Beberapa hari ke depan, potensi hujan masih terjadi. Data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Sumbar masih berpotensi dilanda cuaca buruk tiga hari ke depan.

Kasi Observasi dan Informasi BMKG Minangkabau, Yudha Nugraha mengatakan sejumlah daerah itu yakni Kabupaten Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Tanah Datar.

Kemudian Padang Panjang, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Sawahlunto Kabupaten Solok, Solok, Solok Selatan.

"Waspadai potensi hujan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai kilat dan petir," ujarnya, Minggu (13/5/2024).

 
Video Terkini