Sukses

Hunian Real Estate di Jabodetabek Masih Diminati Kaum Milenial dan Keluarga Baru

Harga yang kompetitif dan dekat dengan area perkantoran, menjadi alasan kawasan Jabodetabek diminati para pembelinya

Liputan6.com, Bogor - Kawasan Jabodetabek masih menjadi kawasan ’empuk’ untuk pengembangan hunian atau rumah tapak komersial. Harga yang kompetitif dan dekat dengan area perkantoran, menjadi alasan kawasan Jabodetabek diminati para pembelinya.

Esther Kristiany Hadi, selaku Direktur Vista Land Group mengatakan, dalam 2 tahun terakhir ini Vista Land Group sedang gencar mengembangkan perumahan komersial atau affordable real estate yang kini sudah ada 5 proyek. Yaitu Harmoni Park di Bekasi, Gran Harmoni Park Cibitung, Harmoni Park Residence dan Cluster Symphoni di Primavera Residence di Cileungsi, serta Puri Harmoni Pasirmukti di Citeurep.

Untuk proyek komersial ini, Vista Land Group membentuk satu anak entitas baru yaitu Harmoni Park Group, yang menggarap perumahan-perumahan real estate atau non subsidi. Bukan dari kalangan pembeli usia 40 tahunan keatas, justru peminatnya berasal dari kalangan milenial dan keluarga baru.

”Potensi pasar affordable real estate ini sangat besar khususnya untuk segmen milenial dan keluarga mudah untuk rumah pertamanya. Kami terus berinovasi dan memberikan yang terbaik. Setelah menjajaki dengan skala kecil selama 2 tahun ini, kami meluncurkan untuk lebih fokus melayani kebutuhan akan segmen komersial real estate,” ujar Esther.

Di luar dugaan, lanjut Esther, ternyata respon pasar terhadap produk komersial kami positif dan antusisas. Oleh karena itu ke depan dengan brand Harmoni Park Group, pihaknya akan lebih fokus untuk mengembangkan proyek-proyek khusus komersial. Dimana secara jumlah unit hingga sekarang sudah dipasarkan lebih dari 600 unit.

Sementara itu, Ardian Hendra, General Manager Vista Land Group menjelaskan, sejak diluncurkan pada awal tahun ini, permintaan rumah di Harmoni Park Bekasi cukup tinggi. Perumahan ini dibangun di atas lahan 30 hektare, di Babelan, Kabupaten Bekasi.

”Ditawarkan rumah real estate harga mulai dari Rp400 jutaan, dengan berbagai macam pilihan tipe rumah dan tempat usaha.  Lokasinya sangat strategis, tidak jauh dari kota mandiri Harapan Indah, serta dekat dari akses Tol Cibitung – Cilincing, terutama akses pintu tol Gabus dan pintu tol Tarumajaya.

Makanya, mayoritas penghuninya bekerja di daerah Jakarta, Bekasi, Bogor, dan Depok. Akses menuju tempat kerja cukup mudah, karena lokasi sangat mudah ditempuh dari Jakarta maupun pusat Kota Bogor melalui akses Toll Jagorawi, hanya 10 menit dari exit Tol Citereup ataupun exit Tol Sentul.

Untuk itu, baru sekitar 2 tahun mengembangkan proyek perumahan komersial (real estate) Harmoni Park Group mendapatkan apresiasi dalam ajang bergengsi insan properti Indonesia Property&Bank Award (IPBA) XVII. Harmoni Park Group merupakan anak perusahaan Vista Land Group yang eksis sejak 17 tahun dan telah membangun sekitar 60.000 unit rumah, sebagian besar adalah rumah subsidi.