Liputan6.com, Bandung - Untuk mampu bersaing di level Asia Tenggara, Thirds yang merupakan brand fashion lokal asal Kota Bandung berupaya untuk fokus menggarap pasar luar negeri. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu menggandeng komunitas motor asal Malaysia bernama Adipati Bertiga.
CEO Thirds Chusni Zamil ekspansi bisnis tersebut sudah dimulai setahun terakhir setelah Thirds berdiri pada tahun 2019. Satu offline store di Kuala Lumpur sudah beroperasi pada April 2024 lalu. Produk pakaian yang menggabungkan konsep vintage Amerika, Jepang dan melayu menjadi andalan.
Dia mengatakan bahwa visi besarnya dimulai dari keyakinannya dengan kualitas produk lokal bisa bersaing meraih pasar luar negeri. Setahun lalu, satu tahapan dimulai saat dirinya mendapat kesempatan ‘motoran’ dengan salah satu artis Malaysia bernama Noh Salleh.
Advertisement
Baca Juga
"Ekspansi market ke luar negeri pun membuat kami melakukan develop produk secara maksimal. Pertama kali kami mengenalkan produk mereka sangat suka akhirnya kami mulai menjual produk dari even sampai akhirnya bisa membuat store offline disana,” kata dia, Sabtu (8/6/2024).
Sejak memutuskan fokus menggarap pasar luar negeri, kinerja bisnis Thirds yang tengah menggelar kampanye berjudul NOBORDERS meningkat secara signifikan. Target berikutnya setelah Malaysia adalah menembus pasar Singapura dan Thailand.
“Sejauh ini, offline store kami ada di Malaysia, kalau di Indonesia produk kami bisa dibeli melalui marketplace atau website resmi. Target kami dalam waktu dekat membuat offline store di Bali, kemudian bisa merambah pasar Singapura dan Thailand,” kata dia.
Sementara itu, COO Thirds, Fahmi mengatakan, bahwa market luar negeri sangat potensial untuk diraih. Salah satu kunci yang harus dimiliki adalah koneksi yang baik.
“Secara potensi tentu sangat luas. Ini menjadi kesempatan bagi kami. Alhamdulillah jalannya bisa hadir karena ketidaksengajaan kami bertemu dengan komunitas Adipati Bertiga, chemistry-nya bagus dan bisa jalan,” ucap dia.