Sukses

Kemeriahan PLN Mobile Proliga 2024, Antusias Penonton dan Semarak Pertandingan

Laga pembuka putarab kedua PLN Mobile Proliga 2024 berlangsung seru disambut antusias warga Pontianak.

Liputan6.com, Pontianak - Kemeriahan dan keseruan menggema dalam gelaran PLN Mobile Proliga 2024 yang digelar di GOR Terpadu Ahmad Yani, Jalan MT Haryono, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Jumat, 21 Juni 2024. Keseruan itu terlihat saat ribuan masyarakat Bumi Khatulstiwa menonton pertandingan laga Jakarta BIN vs Jakarta Elektric PLN.

Pertandingan tersebut sekaligus menjadi pertandingan pembuka Proliga 2024. Kapten tim Jakarta Electric PLN Yolla Yuliana seusai pertandingan memenyebut pelatih tengah meracik pemain yang akan dipersiapkan besok.

“Ya memang PLN musti deg-degan melulu awalnya. Ya besok dimaksimalkan lagi,” kata Yolla pada sesi konferensi pers.

Opposite Utama Jakarta BIN Megawati Hangestri Pertiwi mengaku fokus di saat pertandingan digelar. Menurutnya, segala sesuatu harus ulet dan cermat melihat potensi.

“Kalau dilihat pemainnya bagus semua. Good. Akan baik lagi kedepannya,” ujar Megawati.

2 dari 4 halaman

Keseruan Warga

Keseruan pertandingan pembuka proliga terlihat dari penonton yang hadir menyaksikan langsung. Supiyani, warga Kecamatan Pontianak Tenggara ini mengaku baru pertama kalinya melihat langsung atau menonton bola voli ini.

Sebab, selama ini dia hanya menonton via live streaming via Vidi.com melalui gadgetnya untuk setiap pertandingan.

“Kamek (saya) tak nyangka bisa nonton langsung di GOR baru ini. Puaslah pokoknya. Seru habis pokoknya,” tuturnya yang terlihat memboyong dua anaknya itu.

Meski harga tiket mahal, tak menyurutkan Supiyani yang turut memboyong dua anaknya.

“Tapi terbalaskan dengan keseruan ini. Mudah-mudahan semakin banyak event-event ini di Kota Pontianak,” ucapnya penuh harap dan bangga bisa bertemu langung dengan sang idola Yolla Yuliana dan  Megawati Hangestri Pertiwi.

3 dari 4 halaman

Listrik Andal Tanpa Kendala

Tidak ingin ketinggalan sesi momentum penting, PT PLN UP3 Pontianak Kalimantan Barat memberikan dukungan pada penyelenggaraan pertandingan putaran kedua Proliga kali ini. Manajer PLN UP3 Pontianak, Sigit Hari Wibowo mengaku berkomitmen penuh dalam menyukseskan Proliga agar berjalan lancar.

“PLN memastikan suplai listrik yang andal. Kami elah menyelesaikan persiapan dari sisi distribusi dengan sistem keamanan pasokan yang berlapis. PLN siap menjaga suplai Proliga dengan pasokan listrik yang handal dan memperhatikan keselamatan kerja bagi teman-teman di lapangan," ucap Sigit Hari Wibowo.

PLN pun telah melakukan berbagai persiapan. Yakni memastikan keandalan pasokan listrik selama pertandingan berlangsung. Sistem distribusi telah diperkuat dengan berbagai lapisan keamanan untuk mengantisipasi kemungkinan gangguan alias tanpa kedip.

“Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa setiap pertandingan dapat berlangsung tanpa hambatan. Untuk memantau kehandalan sistem kelistrikan di GOR Terpadu Ahmad Yani,” kata Sigit Hari Wibowo menjelaskan. 

Kini, PLN juga menyiapkan tim siaga khusus. Tim ini merupakan kolaborasi antara unit-unit di PLN UP3 Pontianak. Tim berfungsi untuk memastikan suplai listrik tetap stabil selama gelaran berlangsung.

"PLN menyiapkan 86 personel, 1 unit UPS 100 kVA dan 1 unit ACOS yang terpasang untuk back up suplay 2 penyulang agar sistem kelistrikan aman dan handal tanpa gangguan," sambungnya.

General Manager PLN UID Kalimantan Barat Joice Lanny Wantania menegaskan, PLN berdedikasi dan komitmen mendukung berbagai event olahraga nasional maupun internasional.

“PLN akan selalu menghadirkan dan  memastikan suplai listrik yang andal pada setiap event apapun di mana hal tersebut merupakan komitmen PLN untuk berkontribusi dalam kesuksesan event-event besar nasional maupun internasional,” kata Joice.

4 dari 4 halaman

Begitu Sengit

Pada set pertama Jakarta BIN sempat ketinggalan 22-18 hingga akhirnya menang 25-20. Lalu pada set kedua Jakarta BIN sempat memimpin pada awal set dengan 5-2 dan 6-3 . Sayangnya, service dari Mega keluar dan skor berubah 6-4.

Tak pelak kejar mengejar angka pada awal set kedua begitu ketat. Hingga time out kedua dari dari Jakarta Elektric PLN.

Jakarta BIN masih memimpin dengan skor 11-6, satu service Ace dari Arneta semakin menambah keunggulan  Jakarta BIN menjadi 12 -6.

Banyaknya error yang terjadi di kubu Jakarta Elektric PLN memaksa pelatih  mengambil time out pertama.  Akan tetapi tidak membuahkan hasil,   BIN malah dapat meninggalkan Jakarta Elektric PLN 22-14.

Hingga akhirnya memaksa pelatih Jakarta Elektric PLN meminta timeout.  Walaupun sempat mengejar ketertinggalan. Lagi-lagi diduga banyaknya kesalahan yang dilakukan pemain Jakarta Elektric PLN pada set kedua dimenangkan Jakarta BIN dengan 25-19.

Pada posisi 1-1 saat set ketiga pertandingan semakin menarik. Ini terlihat kejar mengejar angka pada awal set kembali terjadi.

Akhirnya kembali dapat meninggalkan Jakarta Elektric PLN dengan sekor 8-4. Yang memaksa pelatih Jakarta Elektric PLN mengambil timeout pertamanya.

Sayangnya, tidak membuahkan hasil. Megawati dan kawan-kawan semakin meninggalkan Jakarta Elektric PLN dengan skor 12-6.

Hal tersebut memaksa pelatih elektrik PLN mengambil  time out kedua. Ini sama dengan set kedua. Sebab, banyaknya kesalahan dari para pemain Jakarta Elketric PLN membuat Jakarta BIN unggul hingga 22-15.

Sempat mengejar, akan tetapi elektrik PLN harus mengakui keunggulann Jakarta BIN yang diakhiri dengan smash keras dari Megawati. Maka set ketiga ditutup dengan 17-25 untuk kemenangan Jakarta BIN.  Kemenangan set ketiga ini membuat Jakarta Bin berbalik unggul dari Jakara Elektric PLN dengan skor 2-1.

Pada awal set ke empat Jakarta Elektric PLN dengan  tampil menyerang unggul 9-6. Jakarta BIN pun berusaha mengejar dengan melepaskan beberapa smash keras dari pemain asingnya Carcaces dan Megawati dan berhasil mengejar ketertinggalan Jakarta Bin dengan menyamakan skor menjadi 12-12

Smash keras dari megawati tak mampu ditahan middle bloker Jakarta Elektrik PLN Yolla Yuliana, dan membuat Jakarta BIN unggul 15-13.  Di saat mendekati akhir set, lagi-lagi Jakarta BIN semakin tak terbendung. Ini karena Megawati dan kawan-kawan unggul 23-18 atas Jakarta Elektric PLN.

Perlahan Jakarta Elektric PLN terus mengejar hingga kedudukan 20-23.  Smash keras dari Carcaces tak mampu dibendung dan posisi menjadi 24-20. Service Ace dari Carcaces menutup set keempat dengan 25 20. 

Maka, dengan hasil ini membuat Jakarta BIN terus menjadi semakin mantap menatap final four.

Video Terkini