Sukses

Simak, Cara Mengatasi Email Tidak Bisa Menerima Pesan Masuk

Email masih menjadi metode berkirim pesan yang penting untuk masyarkat sampai saat ini. Namun jika ada permasalahan tidak bisa menerima pesan masuk ada beberapa tips yang bisa diikuti untuk mengatasinya.

Liputan6.com, Bandung - Email atau electronic mail merupakan salah satu metode pengiriman pesan yang saat ini masih penting dan ramai digunakan. Pasalnya email bisa membantu penggunanya untuk mengirim pesan tertulis dari satu pengguna ke pengguna lain dalam hitungan detik.

Biasanya email terdiri dari alamat email yang mempunyai dua bagian utama yaitu nama pengguna dan nama domainnya. Kedua bagian tersebut dipisahkan oleh simbol “@” untuk membagi nama pengguna dan domainnya.

Contoh dari alamat email adalah “user@example.com” artinya “user” adalah nama pengguna sementara “example.com” merupakan nama domain yang digunakan. Email sendiri sudah hadir berpuluh tahun yang lalu.

Sampai saat ini, email bermanfaat untuk mengirim pesan secara instan ke penerima di mana saja di dunia secara cepat dan efisien. Bahkan, mengirim email hampir tidak memerlukan biaya tambahan berbeda dengan mengirim surat fisik.

Email juga biasanya bermanfaat sebagai dokumentasi dan penyimpanan karena bisa menyimpan pesan tersebut dalam format digital. Penggunanya tinggal mengelola kotak masuk mereka dengan folder, label, atau filter untuk menyusunnya lebih baik.

Namun, sebagian orang mungkin pernah mengalami kejadian tidak bisa menerima email atau pesan masuk. Biasanya ada beberapa faktor yang membuat seseorang tidak bisa menerima email masuk terutama untuk pengguna Gmail.

Melalui artikel ini terdapat tips atau cara mengatasi email tidak bisa menerima pesan masuk yang bisa diperhatikan. Berdasarkan informasi dari beberapa sumber berikut ini beberapa caranya.

2 dari 4 halaman

Cara Mengatasi Email Tidak Bisa Menerima Pesan Masuk

1. Periksa penyimpanan email

Tips pertama yang harus diperhatikan adalah memeriksa kotak masuk atau penyimpanan email yang dimiliki. Pastikan kotak masuk email tidak penuh karena biasanya beberapa layanan email memiliki batas penyimpanannya tersendiri.

Jika pengguna telah mencapai batas tersebut, kemungkinan pengguna tersebut tidak akan bisa menerima email baru yang masuk. Untuk mengatasi permasalahan tersebut pastikan untuk menghapus email yang tidak perlu terutama email besar dengan lampiran.

Kemudian juga bisa dengan cara mengarsipkan email lama untuk membebaskan ruang di kota masuk atau juga bisa dengan berlangganan penyimpanan tambahan yang biasanya dimiliki layanan email itu sendiri.

2. Cek folder spam

Memeriksa folder spam pada email juga penting untuk dilakukan karena terkadang email yang sah bisa salah ditandai sebagai spam dan diarahkan kepada folder spam/junk. Hal ini harus dilakukan lebih sering untuk memastikan tidak ada email penting yang terlewatkan.

Jika pesan tersebut berada di dalam kotak spam pengguna bisa menandai pesannya sebagai “not spam” atau “not junk”.

3 dari 4 halaman

Selanjutnya

3. Cek Filter dan Aturan

Memeriksa filter dan aturan email juga penting untuk dilakukan karena kemungkinan ada filter atau aturan yang mengarahkan email tertentu ke folder lain atau menghapusnya secara otomatis.

Cara memeriksa filter dan aturan ini bisa dilakukan dengan mudah dengan membuka pengaturan email dan cari opsi untuk mengelola filter atau aturan. Kemudian jika ada yang berbeda hapus atau ubah filter yang mungkin bisa menyebabkan masalah.

4. Cek alamat email yang salah

Hal keempat yang bisa dilakukan adalah dengan selalu memeriksa alamat email yang digunakan untuk menerima pesan. Pastikan alamat tersebut merupakan alamat yang benar dan hindari adanya kesalahan pengetikan atau penggunaan alamat email yang salah.

4 dari 4 halaman

Cara Berikutnya

5. Cek koneksi internet dan pengaturan server

Pesan email bisa saja tidak masuk dikarenakan buruknya koneksi internet atau tidak stabil. Perhatikan juga pengaturan server yang digunakan karena jika salah bisa menyebabkan masalah penerimaan email.

Cara memeriksa masalah ini bisa dengan mengecek koneksi internet yang dimiliki secara manual. Jika ada permasalahan pada internet maka hubungi penyedia jasa internet yang kamu gunakan terkait permasalahan koneksi tersebut.

6. Coba menggunakan peramban lain

Jika email yang dikirim sudah benar dan seluruh tips sudah dilakukan coba buka email menggunakan peramban atau browser lain. Biasanya kesalahan juga bisa terjadi karena peramban ponsel atau laptop yang bermasalah.

Jika seluruh cara masih tidak bisa dilakukan bisa jadi permasalahan ada pada penyedia layanan email yang digunakan. Tentunya untuk mengatasinya hubungi layanan pelanggan dari penyedia email yang digunakan tersebut dan jelaskan permasalahan yang dialami untuk mendapatkan bantuan mengatasinya.

Video Terkini