Sukses

Intip, 6 Rekomendasi Playground Anak di Bandung

Memasuki hari libur sekolah ada baiknya menghabiskan waktu bersama anak dengan bermain. Salah satunya bisa dengan mengunjungi playground atau taman bermain.

Liputan6.com, Bandung - Pada momen hari libur sekolah tentunya anak-anak mulai menantikan waktu berlibur bersama keluarga. Tidak sedikit juga anak-anak yang menantikan momen berlibur mereka dengan mengunjungi taman bermain atau playground untuk bersenang-senang.

Di kota Bandung sendiri tidak hanya menawarkan destinasi wisata alam saja tetapi juga terdapat sejumlah playground seru untuk dikunjungi bersama anak. Tentunya tempat-tempat tersebut menjadi lokasi menarik untuk berlibur menghabiskan waktu bersama keluarga.

Sebagai informasi, seperti namanya, playground merupakan area atau tempat bermain atau rekreasi yang disukai oleh anak-anak. Biasanya tempat ini diisi peralatan hingga wahana menarik untuk anak bermain.

Menghabiskan waktu bermain di playground juga memberikan banyak manfaat untuk anak. Terutama untuk memberikan kesempatan kepada anak memiliki ruang untuk beraktivitas fisik seperti berlari, melompat, atau memanjat.

Aktivitas tersebut bisa membantu anak-anak mengembangkan keterampilan motorik hingga kebugaran fisiknya. Selain itu bermain di playground juga dapat membantu anak mendapatkan interaksi sosial dengan anak lainnya.

Biasanya di sebuah playground, anak-anak bisa bertemu dan saling berkenalan dengan teman sebaya untuk bermain bersama. Hal ini tentunya bermanfaat untuk mengembangkan interaksi sosial dan membangun hubungan pertemanan.

Playground di masa kini juga kerap mengutamakan rancangan yang aman dan nyaman untuk anak bermain. Melansir dari beberapa sumber berikut ini sejumlah rekomendasi tempat playground di Bandung yang bisa dikunjungi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

6 Rekomendasi Playground Anak di Bandung

1. Lollipops Playland and Cafe

Lollipops Playland and Cafe merupakan sebuah tempat bermain anak yang menawarkan berbagai macam wahana menarik. Mulai dari pipe climbing, wall climbing, ninja warior, hingga perosotan.

Tempat ini juga menyediakan area yang luas dan mempunyai area kafe yang bisa dijadikan tempat orang tua menunggu anaknya bermain. Berdasarkan ulasan Google tempat ini meraih rating 4.5 dari total 350 pengguna.

Lokasi Lollipops Playland and Cafe berada di area Kiara Artha Park atau Taman Kiara Artha Park, Jl. Banten, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

2. Miniapolis 23 Paskal

Miniapolis 23 Paskal merupakan tempat wisata anak berupa playground yang menyediakan berbagai macam area bermain. Tempat ini juga mempunyai tiga bagian area mulai dari indoor, outdoor, hingga mini zoo.

Diketahui untuk area bermain indoor dan outdoor di tempat ini berisi wahana menarik mulai dari kolam bola, perosotan, dan lain-lain. Sementara untuk mini zoo yang dimilikinya menyediakan interaksi menarik anak bersama hewan kelinci.

Miniapolis 23 Paskal berlokasi di Jl. Pasir Kaliki, Kebon Jeruk, Andir, Bandung, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

3 dari 4 halaman

Selanjutnya

3. Kidzilla Ubertos

Kidzilla merupakan salah satu playground yang cukup populer dan sudah mempunyai beberapa cabang di kota besar Indonesia. Tempat bermain ini terkenal dengan wahana bermain indoor terbaik dan interaktif.

Diketahui wahana yang ada di Kidzilla mempunyai rancangan untuk mengasah motorik dan kemampuan anak-anak. Terdapat sejumlah area bermain seperti kolam bola, seluncuran, dan lain-lain.

Melansir dari media sosial resminya Kidzilla cabang Bandung bisa ditemukan di Mall Ubertos atau alamatnya ada di Jl. A.H. Nasution No.46A, Pakemitan, Kec. Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat.

4. Panama Park 825

Panama Park 825 dikenal sebagai playground terbesar di kota Bandung dan menyajikan berbagai macam wahana menarik untuk anak-anak. Tempat ini bahkan menyediakan area snow park yang memiliki fasilitas perosotan es yang wajib dicoba.

Melansir dari ulasan Google Panama Park 825 memiliki rating 4.5 dari total 2.841 pengguna. Tempat ini sudah populer dikenal sebagai destinasi bermain indoor yang cocok dikunjungi bersama anak-anak.

Lokasi Panama Park 825 berada di Jl. Jend. Sudirman No.825, Cijerah, Kec. Bandung Kulon, Kota Bandung, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 19.00 WIB.

4 dari 4 halaman

Berikutnya

5. Kidzoona Paskal

Kidzoona Paskal juga dikenal sebagai playground yang cocok dikunjungi bersama anak karena menyajikan sejumlah area bermain yang menarik. Mulai dari wahana kolam bola dan bisa mengetahui sejumlah profesi seperti dokter, pengirim surat, hingga pemadam kebakaran.

Tempat ini juga sudah mempunyai beberapa cabang di kota besar Indonesia dan salah satunya berada di area 23 Paskal Shopping Center. Selain tempat bermain Kidzoona juga memiliki tempat bermain sepeda yang bisa dinikmati anak-anak.

Kidzoona Paskal berada di dalam area mall Paskal 23 Hyper Square tepatnya di Jl. Pasir Kaliki No.23, Lantai 3, Ciroyom, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat.

6. Joy n Fun PVJ

Joy n Fun terkenal sebagai tempat playground yang sudah memiliki banyak cabang. Diketahui tempat bermain ini juga memiliki area wahana indoor dengan desain yang disukai oleh anak-anak.

Selain itu para pengunjungnya bisa menikmati berbagai wahana bermain yang menyenangkan mulai dari mandi bola, bermain sepeda, ayunan, kolam pasir, dan lain-lain. Salah satu cabang yang bisa dikunjungi ada di area mall PVJ dan terkenal dengan konsep luar angkasa.

Joy n Fun Paris Van Java berlokasi di dalam mall PVJ atau lebih jelasnya berada di Jl. Sukajadi No.131-139, Cipedes, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini