Liputan6.com, Bandung - Indonesia merupakan salah satu negara kepulauan terbesar di dunia karena mempunyai garis pantai yang panjang. Negara ini juga menyimpan beragam pantai cantik yang mempesona di sejumlah daerahnya.
Keindahan alam di Indonesia menjadi salah satu yang wajib untuk ditelusuri terutama pantai-pantainya. Terdapat sejumlah pantai cantik dengan pasir putih yang lembut hingga air laut yang jernih.
Tidak sedikit pantai di Indonesia juga menjadi sasaran berlibur wisatawan luar negeri. Misalnya, Pantai Kuta di Bali, Pantai Pink di Lombok, hingga Pantai Parangtritis di Yogyakarta.
Advertisement
Selain pantainya, keindahan bawah laut di Indonesia juga tidak kalah menarik dan memesona. Pasalnya, negara ini kaya akan keanekaragaman hayati dan menyimpan pemandangan cantik seperti terumbu karang.
Wisatawan juga bisa melihat berbagai jenis hewan menarik seperti ikan berwarna-warni, penyu, biota laut lainnya yang hidup di terumbu karang cantik dan sehat. Menikmati waktu berlibur ke pantai juga menawarkan sejumlah aktivitas menarik dan bermanfaat.
Seperti disebutkan sebelumnya, wisatawan bisa melakukan aktivitas olahraga air, bermain voli pantai atau sekadar bersantai di tepi pantai. Kemudian berlibur ke pantai juga menawarkan banyak manfaat baik lainnya untuk kesehatan.
Termasuk kesehatan tubuh karena sinar matahari pagi membantu tubuh memproduksi vitamin D yang baik untuk kesehatan tulang serta ketenangan pantai bisa membantu untuk kesehatan jiwa dan pikiran.
Salah satu pantai yang wajib dikunjungi di Indonesia adalah Pantai Mawun yang berlokasi di Kabupaten Lombok Tengah. Pantai ini menyimpan keindahan tersembunyi yang sayang bilamana tidak dikunjungi.
Daya Tarik Pantai Mawun
Pantai Mawun terkenal sebagai salah satu pantai yang dijuluki surga tersembunyi karena belum banyak dikunjungi orang. Pantainya termasuk dalam wisata alam menarik yang menawarkan panorama pantai indah dan memanjakan mata.
Keindahan pantai mawun ada pada pasir putihnya yang lembut dan cantik berpadu satu dengan air laut biru yang jernih. Bentuk pantainya juga cenderung melengkung dan memiliki dua bukit hijau yang menjulang di kedua sisi pantainya.
Pantai Mawun menawarkan pemandangan cantik dan terdapat pohon kelapa berjejer yang menampilkan pemandangan unik ketika matahari bersinar. Ombak pantainya juga cenderung kecil dan tenang sehingga cocok untuk bersantai atau bermain air laut.
Selain menikmati keindahannya Pantai Mawun juga cocok dikunjungi untuk berenang, bermain voli pantai, berjemur, piknik, atau sekadar mengabadikan momen dengan berfoto atau membuat video kenangan.
Advertisement
Harga Tiket dan Fasilitas Pantai Mawun
Pada awal tahun 2024 harga tiket masuk ke Pantai Mawun cukup terjangkau sekitar Rp10 ribu per orang. Harga tersebut bisa berubah-ubah sewaktu-waktu namun dengan tarif yang murah para pengunjung bisa menikmati pemandangan pantainya yang indah.
Diketahui pantai ini dilengkapi dengan sejumlah fasilitas umum mulai dari area parkir, kamar mandi umum, cafetaria, toko souvenir, tempat kuliner, tempat makan, area outbound, hingga spot berfoto yang cantik.
Pantai Mawun cocok dikunjungi di antara bulan April hingga Oktober ketika musim panas. Pasalnya, saat musim panas angin serta ombak di pantai ini cenderung tenang sehingga pengunjung aman beraktivitas terutama bagi wisatawan yang bisa berenang.
Saat ini, Pantai Mawun masih belum terlalu ramai dikunjungi wisatawan sehingga keindahan pantainya masih sangat cantik dan memesona. Tempatnya juga cocok untuk berfoto mengabadikan momen dengan keluarga, teman, atau pasangan.
Lokasi dan Rute Pantai Mawun
Pantai Mawun berlokasi di Jl. Raya Mawun, Desa Tumpak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah. Diketahui pantai ini berada di jalur antara Kuta Mandalika dan Pantai Selong Belanak.
Pengunjung yang datang dari Pantai Kuta Lombok bisa menyewa kendaraan atau menggunakan taksi untuk menuju pantai tersebut. Perjalanan yang harus ditempuh sekitar 9,7 km atau 21 menit perjalanan menggunakan kendaraan roda empat.
Sementara dari Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika hanya berjarak sekitar 16,2 km atau 29 menit perjalanan. Kemudian wisatawan yang datang dari Bandara Udara Internasional Lombok bisa menempuh jarak 19,3 km atau 41 menit perjalanan.
Sebagai informasi Pantai Mawun buka setiap hari dengan jam operasional selama 24 jam. Pantai ini wajib untuk masuk daftar destinasi berlibur ketika mengunjungi Lombok atau Indonesia.
Advertisement