Liputan6.com, Bandung - Belakangan ini sosok istri CEO Meta, Mark Zuckerberg bernama Priscilla Chan menjadi sorotan publik. Pasalnya Mark diketahui membuatkannya patung istrinya dengan tampilan berwarna biru kehijauan setinggi lebih dari dua meter.
Diketahui patung tersebut dibuat untuk istrinya dan Mark membagikan foto patung tersebut pada Selasa (13/8/2024) lalu. Melansir dari caption yang ditulisnya patung tersebut menjadi hadiah untuk istrinya seperti tradisi Romawi jaman dahulu.
“Membawa kembali tradisi Romawi dalam membuat patung istri Anda. Terima kasih @danielarsham,” tulisnya (@zuck).
Advertisement
Sebagai informasi hadiah patung tersebut tampaknya bukan menjadi hadiah yang didasarkan pada acara tertentu. Sebab melansir dari Business Insider disebutkan bahwa Mark dan istrinya memiliki ulang tahun pernikahan di bulan Mei.
Sementara hari ulang tahun istrinya tersebut jatuh di bulan Februari dan menandakan hadiah patung ini tidak disarankan pada perayaan apa pun. Selain itu kabar hadiah patung ini juga sempat memicu perdebatan pro dan kontra.
Beberapa warganet bahkan berdebat apakah karya yang dibuat oleh seniman kontemporer Daniel Arsham tersebut merupakan gestur manis atau justru memalukan. Kemudian diketahui harga patung tersebut ditaksir mencapai US$ 20.000 atau sekitar Rp 308 juta.
Tentu hadiahnya menjadi salah satu hadiah yang mewah dan unik bagi sebagian orang. Meskipun begitu harta kekayaan Mark Zuckerberg sendiri tidak perlu diragukan lagi karena CEO Meta ini diestimasikan memiliki kekayaan di atas US$ 185 miliar atau Rp 2.854 triliun.
Profil Priscilla Chan
Priscilla Chan dikenal sebagai istri dari CEO Facebook atau Meta, Mark Zuckerberg. Keduanya telah resmi menikah pada 19 Mei 2012 setelah menjalin hubungan asmara selama delapan tahun.
Sejak dahulu sosok istri Mark jarang sekali diekspos oleh media massa dan Mark sering menjaga privasi istrinya. Namun saat ini Mark lebih sering terlihat mengunggah kebersamaannya bersama sang istri.
Bahkan tidak sedikit ia menampilkan bentuk cintanya yang kerap menghebohkan publik seperti salah satunya ketika membuat patung. Sebagai informasi Priscilla Chan sendiri lahir dari keturunan keluarga etnis Tionghoa.
Sosoknya dikenal dengan tampilan yang sederhana dan berprofesi sebagai dokter anak dan juga filantropis Amerika yang telah menyumbangkan miliaran dolar AS untuk kegiatan amal. Priscilla lahir pada tanggal 24 Februari 1985 di Braintree dan saat ini telah berusia 39 tahun.
Advertisement
Besar dari Keturunan Etnis Tionghoa
Priscilla Chan merupakan keturunan dari etnis Tionghoa yang melarikan diri di Vietnam untuk menghindari pemerintahannya yang menindas. Priscilla memiliki dua adik yang besar di Quincy, Massachusetts.
Selain itu Priscilla pernah menempuh pendidikan di Quincy High School dan dikenal sebagai sosok murid yang cerdas. Ia juga menjadi orang pertama dalam keluarganya yang memperoleh pendidikan tinggi di Universitas.
Perempuan berusia 39 tahun itu pernah menempuh di kampus ternama Universitas Harvard pada tahun 2008. Melalui kampus tersebut ternyata jadi awal mula Priscilla bisa bertemu dengan Mark Zuckerberg.
Priscilla sendiri menempuh pendidikan jurusan Biologi dan Mark menempuh jurusan Ilmu Komputer dan Psikologi. Keduanya sudah menjalin hubungan bertahun-tahun dan bahkan pernah menawarkan Priscilla bekerja di Facebook.
Saat itu ia sempat mengiyakan namun kemudian batal bekerja di sana dan memilih menjadi guru di California.
Menjadi Dokter Anak dan Aktif Beramal
Tidak lama setelah berprofesi menjadi guru Priscilla memutuskan untuk keluar dan melanjutkan pendidikan Kedokteran di Universitas California pada Juni 2008. Diketahui alasannya menempuh pendidikan di kampus tersebut untuk menjadi dokter.
Priscilla berhasil meraih profesinya sebagai dokter anak setelah menempuh pendidikan selama empat tahun. Diketahui ia menyelesaikan pendidikannya di tahun 2012 di tahun yang sama ketika ia resmi menikah dengan Mark.
Keduanya ternyata sering menyisihkan hartanya untuk melakukan kegiatan amal sampai sekarang. Bahkan pasangan ini sempat mendirikan Chan Zuckerberg Initiative sebuah organisasi untuk kesejahteraan populasi manusia.
Pasangan ini juga mendirikan sekolah untuk anak-anak kurang mampu di daerah East Palo Alto. Sebuah sekolah yang memadukan konsep pendidikan dan kesehatan dan membebaskan biaya pungutan.
Advertisement