Liputan6.com, Bandung - Persiapan menghadapi seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 sering kali menjadi tantangan besar bagi para calon pelamar. Bahkan, banyak para calon pelamar khawatir menghadapi soal-soal yang akan diujikan nanti. CEO Jadiasn.id, Aditya Pratama Ghiffari mengatakan, semua kekhawatiran tersebut dapat diatasi apabila dilakukan persiapan lebih matang. Para calon peserta yang melakukan bimbel atau persiapan akan terbiasa untuk menghadapi soal-soal yang akan dihadapi nanti.
"Bimbel CPNS 2024 ini menyediakan berbagai fasilitas, termasuk fokus pada materi-materi penting yang sering muncul dalam ujian, latihan soal terstruktur yang dirancang untuk membiasakan peserta dengan berbagai tipe soal, serta bimbingan langsung melalui kelas live bersama para tutor berpengalaman," kata Aditya, di Bandung, Senin (3/9/2024).
Baca Juga
Dalam rangkaian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), para peserta akan dihadapkan dengan ujian yang terdiri dari Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Ini sesuai dengan ketentuan seleksi CPNS yang tertuang dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 321 Tahun 2024 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan PNS Tahun Anggaran 2024.
Advertisement
Pelamar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi berhak mengikuti SKD. SKD adalah tes yang bertujuan mengukur kemampuan dan pengetahuan dasar calon peserta CPNS. Tes SKD meliputi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Semua tes SKD ini dilakukan dengan menggunakan komputer atau disebut juga Computer Assisted Test (CAT).
Kemudian, tahapan setelah lolos SKD adalah SKB. SKB adalah tes bertujuan untuk mengukur kemampuan peserta terkait bidang jabatan yang dilamar. Materi tes SKB akan disesuaikan dengan jabatan dan formasi yang dipilih. Bentuk tesnya meliputi tes tulis, praktik, lisan, psikologi, dan lainnya. "Dengan program 60 Days Challenge, kami percaya bahwa peserta akan lebih mudah dalam menghadapi tes CPNS. Bimbel CPNS 2024 ini memberikan bimbingan intensif agar peserta terbiasa dengan berbagai tipe soal dan bisa menghadapi ujian dengan percaya diri,” ucap dia.