Sukses

Pecah Telur, Rutan Kelas I Medan Pasok Tas Pouch Karya WBP ke Hotel Bintang 5

Kepala Sub Seksi Bimbingan Kegiatan Kerja (Kasubsi Bimker) Rutan Kelas I Medan, Irawadi Purba, mengantarkan tas pouch ke Grand Mercure Medan Angkasa, salah satu hotel bintang 5, di Kota Medan untuk pertama kalinya.

Liputan6.com, Medan Kepala Sub Seksi Bimbingan Kegiatan Kerja (Kasubsi Bimker) Rutan Kelas I Medan, Irawadi Purba, mengantarkan tas pouch ke Grand Mercure Medan Angkasa, salah satu hotel bintang 5, di Kota Medan untuk pertama kalinya.

Pesanan tas pouch ukuran 22x7x17 Cm berbahan parasut warna hitam, memiliki kantung zipper didalamnya, merupakan hasil produk karya warga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

"Karya WBP ini tuntas diselesaikan dalam waktu kurang 10 hari sebanyak 100 pcs pesanan Hotel Grand Mercure Medan Angkasa,” kata Irawadi, Jumat (6/9/2024).

Produk tas pouch bermerek Ragusta diterima langsung Director Of Sales & Marketing Hotel Grand Mercure Medan, Debby Silvia Reny, yang diserahkan di lobi hotel.

Ini merupakan sejarah baru bagi Rutan Kelas I Medan yang berhasil menembus pasar sebagai penyuplai di hotel bintang lima yang ada di Kota Medan.

"Semoga produk ini bisa bermanfaat, dan semoga tidak untuk kali ini saja. Produksi lainnya yang dihasilkan WPB, diharapkan ketika bebas nanti sudah memiliki pekerjaan dan penghasilan untuk keluarganya," Irawadi menyebutkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Produk Berkualitas

Direktur Of Sales Marketing Hotel Grand Mercure Medan, Debby Silvia Reny menjelaskan, mereka tertarik dengan produk hasil karya WBP dikarenakan memiliki kualitas bagus, dan memiliki daya jual tinggi.

"Iya awalnya kami melihat produk WBP ini dari pameran. Sesuai juga dengan tujuan hotel kita yaitu mengutamakan Corporate Social Responsibility, sehingga berkesinambungan antara kita dan lingkungan sekitar," sebutnya.

"Maka, kami mau mengangkat produk-produk dari Rutan Kelas I Medan, dan nantinya pouch bag yang kami pesan ini digunakan sebagai souvenir bagi pengunjung hotel," Debby melanjutkan.

3 dari 3 halaman

Program Keberlanjutan

General Manager Hotel Grand Mercure Medan Angkasa, Rachmad Suwardi mengatakan, ini merupakan salah satu bagian dari pengembangan program sustainability yang bermanfaat, terutama untuk tamu-tamu hotel dan masyarakat luas.

"Selain itu kami pihak hotel juga turut serta mendukung program pemerintah untuk memperluas jangkauan pemasaran produk-produk lokal dengan kualitas yang baik," tandasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.