Liputan6.com, Yogyakarta - Satu lagi grup Kpop yang dikonfirmasi bakal comeback Oktober mendatang. Adalah ILLIT, grup asuhan Belift Lab. Setelah sukses dengan lagu Magnetic dan Lucky Girl Syndrome, ILLIT dikabarkan telah menyelesaikan rekaman untuk karya terbarunya.
Mengutip dari MyDaily, seorang pejabat agensi ILLIT mengatakan pada 10 September bahwa ILLIT telah mengkonfirmasi jadwal comeback awal bulan depan.
 Saat ini, mereka sedang memeriksa jadwal terakhir untuk persiapan comeback. Baru-baru ini, ILLIT juga telah menyelesaikan syuting MV untuk comeback pertamanya.
Sebagai informasi, ILLIT memulai debutnya pada 25 Maret 2024. Mereka debut dengan lima anggota, yakni Yunah, Minju, Moka, Wonhee, dan Iroha.
Advertisement
Baca Juga
Album debut ILLIT bisa dikatakan sukses besar. Mereka berhasil memenangkan empat piala dari program musik domestik.
Lagu mereka juga berhasil debut di tangga lagu Billboard Hot 100 AS dan UK Official Single Top 100. Lagu tersebut juga menciptakan pencapaian luar biasa yang melampaui 100 juta streaming untuk lagu debut grup K-pop di Spotify dalam waktu singkat. Title perfect all kill (PAK) juga telah dicapai di situs musik domestik utama.
Baru-baru ini, Belift Lab juga telah mengumumkan nama fandom ILLIT, yakni GLLIT. Nama itu didasarkan pada kata bahasa Inggris glitter, yang berarti bersinar.
Sesuai namanya, ILLIT dan para penggemarnya disimbolkan sebagai makhluk yang paling bersinar. ILLIT bersinar di mata penggemar, dan penggemarlah yang akan membuat ILLIT semakin bersinar.
Untuk memperpanjang kesuksesannya sejak debut, ILLIT pun bersiap comeback untuk pertama kalinya tahun ini. ILLIT dijadwalkan comeback pada Oktober 2024.
Â
Penulis: Resla