Sukses

Hari Santri, Polisi Berpeci di Purbalingga Bagikan Sayuran dan Snack

Polres Purbalingga mensosialisasikan ketertiban berlalulintas dengan memanfatkan momen hari Santri Nasional 2024, Sabtu (22/10/2024).

Liputan6.com, Purbalingga - Rancak rebana bertalu-talu di jalan utara Alun-alun Purbalingga, Selasa (22/10/2024). Pria berseragam polisi kompak mengenakan peci, memainkan musik hadroh sambil membagikan bingkisan kepada pengguna jalan.

Rupanya, pagi itu Polres Purbalingga tengah mensosialisasikan ketertiban berlalu lintas dengan memanfatkan momen Hari Santri Nasional 2024.

Aksi simpatik Polres Purbalingga masih dalam rangkaian Operasi Zebra Candi 2024. Mereka membagikan bingkisan berisi paket sayuran dan makanan ringan untuk pengendara sepeda motor yang melintas.

Pada momen ini, polisi menyampaikan pesan tertib lalu lintas dan ketaatan membayar pajak. Pesan ini disampaikan setiap mereka membagikan bingkisan kepada pengendara yang melintas.

Wakapolres Purbalingga Kompol Donni Krestanto yang memimpin kegiatan ini mengatakan, kegiatan memasyarakatkan tertib lalu lintas bersama diselenggarakan dengan berkolaborasi dengan stakeholder terkait. Seperti pentas hadroh, Polres Purbalingga berkolaborasi dengan siswa SMK Jateng.

"Dalam kegiatan dibagikan paket sayuran dan snack untuk seluruh pengendara yang melintas di lokasi," ucapnya.

 

 

Simak Video Pilihan Ini:

2 dari 2 halaman

Bagi Paket Sayuran dan Snack

Ada 100 paket sayuran dan snack yang dibagikan ke pengendara yang melintas. Dengan sayuran yang dibagikan, mereka juga mengajak masyarakat menerapkan hidup sehat dengan mengonsumsi sayuran.

"Kami mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas. Sedangkan sayuran yang dibagikan untuk mengajak masyarakat hidup sehat dengan mengonsumsi sayuran," ucapnya.

Salah satu pengendara bernama Nanik dari Kelurahan Penambongan mengaku kaget ketika dihentikan polisi yang langsung memeriksa surat-surat kendaraan. Setelah menunjukkan surat-suratyang diminta, ia pun menerima paket sayuran.

"Sempet kaget diperiksa polisi. Tapi senang diberi sayuran. Mudah-mudahan berkah," ucapnya.