Sukses

Paslon Santri Dapat Dukungan Presiden Prabowo untuk Menangkan Pilkada Garut 2024

Dipimpin Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Amir Mahpud atau Haji Aming, seluruh kader Gerindra Garut siap memenangkan paslon Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan (Dermawan) untuk Pilgub Jabar, serta paslon Santri untuk Pilkada Garut 2024.

Liputan6.com, Garut - Pasangan calon (Paslon) nomor urut dua Abdusy Syakur Amin-Luthfianisa Putri Karlina (Santri), mendapatkan suntikan moral dengan dukungan Presiden Prabowo Subianto untuk memenangkan Pilkada Garut 2024.

“Gerindra wajib di pihak yang menang, kami mendukung pasangan Santri, itulah amanat dari pak presiden Prabowo,” ujar Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Amir Mahpud, selepas konsolidasi pemenangan Pilgub Jabar dan Pilkada Garut 2024, di Garut, Kamis (24/10/2024).

Hari ini sekitar 1.000 kader Partai Gerindra Garut melakukan konsolidasi pemenangan Pilgub Jabar dan Pilkada Garut 2024. Dipimpin Ketua DPD Gerindra Jawa Barat Amir Mahpud atau Haji Aming, seluruh kader Gerindra Garut siap memenangkan paslon Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan (Dermawan) untuk Pilgub Jabar, serta paslon Santri untuk Pilkada Garut 2024.

Calon Bupati Garut Abdusy Syakur Amin menyatakan, dukungan yang diberikan DPD Gerindra Jawa Barat serta ribuan kader partai besutan Presiden Prabowo Subianto itu, menegaskan keberpihakan mereka untuk memenangkan paslon Santri pada Pilkada Garut 2024.

“Amanat dari Pak Prabowo memenangkan pasangan nomor urut dua Syakur-Putri, sehingga dikompakkan semuanya, disatukan, disuarakan dan semakin memperkuat solidaritas di antara kita dan antar partai,” kata dia.

Kehadiran Haji Aming sebagai bos PO Bis Primajasa Utama sekaligus orang nomor satu di DPD Gerindra Jabar, menambah keyakinan paslon Santri untuk memenangkan Pilkada Garut 2024.

“Itu sangat penting, beliau sangat berpengalaman dalam keberhasilan partai Gerindra se-Jawa Barat dan kini saatnya hadir di sini,” ujar Syakur bangga.

Dengan upaya itu, Syakur berharap seluruh partai pemenangan paslon Santri, tarmasuk relawan yang terjun langsung mendekati konstituen, menambah keyakinan pemenangan paslon Santri di Pilkada Garut 2024. “Beliau menyampaikan insyalloh kami menang, itu penegasan,” kata dia.

Bahkan dalam perjalanan mendekati bulan November sebagai bulan pencoblosan PIlkada Garut, tren paslon Santri terus menunjukan kenaikan signifikan untuk meraih dukungan yang signifikan dari masyarakat.

“Jadi kalau berbicara head to head, kami naik berarti mereka turun, kelihatannya dari auranya kami sangat optimis (menang),” ujar dia menegaskan.