Liputan6.com, Jakarta - Kampanye Indonesia Asri yang diinisiasi oleh PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group) kembali hadir dengan program inspiratif Circle of Beauty 3.0. Dengan tema “Self-Care Starts with Waste Care”, kegiatan ini bertujuan mengedukasi generasi muda untuk lebih peduli terhadap pengelolaan sampah produk perawatan diri (personal care) sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan.
Bertempat di Jakarta, acara ini menghadirkan kolaborasi dengan Rumah Atsiri, pusat edukasi dan inovasi di bidang minyak esensial (essential oil). Circle of Beauty 3.0 menjadi wadah bagi para peserta untuk mendalami keterampilan seputar kecantikan sembari belajar memilah sampah dari produk-produk kecantikan mereka.
Chrysanthi Tarigan, Head of Corporate Communications Chandra Asri Group, menjelaskan bahwa kegiatan Circle of Beauty 3.0 merupakan bagian dari kampanye Indonesia Asri yang mengedepankan kolaborasi dan edukasi dalam mewujudkan lingkungan bersih, dimulai dari kesadaran diri untuk memilah sampah hasil konsumsi pribadi.
Advertisement
Baca Juga
“Inisiatif ini ditujukan bagi mereka yang memiliki passion di bidang kecantikan, mulai dari skincare, makeup, hingga personal care. Kami ingin memberikan edukasi tentang bagaimana memaksimalkan penggunaan produk kecantikan, sekaligus memilah sampah kemasan produk dengan benar. Kebiasaan kecil ini diharapkan bisa menjadi langkah awal untuk membiasakan diri memilah sampah di rumah agar dapat didaur ulang kembali,” ujar Chrysanthi.
Dalam kesempatan yang sama, Dewanti Subijantoro, Corporate Representative Rumah Atsiri yang merupakan produsen produk personal care menegaskan pentingnya keberlanjutan sebagai pilar utama dalam bisnis mereka.
“Keberlanjutan bukan sekadar kampanye, melainkan merupakan inti dari model bisnis kami. Kami mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap operasional yang selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Salah satu inisiatif yang kami jalankan adalah Kosara, Koperasi Sampah Rumah Atsiri, yang bertugas mengelola limbah hasil produksi kami secara berkelanjutan. Limbah tersebut tidak hanya membantu mengurangi dampak lingkungan, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi komunitas sekitar,” jelas Dewanti.
Kolaborasi dari Chandra Asri Group dan Rumah Atsiri ini menunjukkan komitmen nyata dalam menciptakan lingkungan yang lebih asri yang diharapkan dapat menjadi warisan bagi generasi mendatang.
5 Tips Merawat Diri Sambil Merawat Lingkungan
Sebagai bagian dari edukasi dalam Circle of Beauty 3.0, peserta diajak untuk memahami lima langkah praktis yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Langkah-langkah ini dapat mendukung kelestarian lingkungan dalam rutinitas kita menggunakan produk-produk personal care.
1. Pilah Sampah Personal Care Sebelum Dibuang
Memilah sampah produk perawatan pribadi (personal care) sebelum dibuang adalah langkah kecil yang berdampak besar. Dengan memilah, akan memudahkan proses pengelolaan sampah dan memastikan sampah dapat didaur ulang dengan benar. Langkah ini juga menjadi titik awal penting dalam mewujudkan ekonomi sirkular, di mana sampah diolah kembali menjadi sumber daya yang bermanfaat.
2. Beralih ke Produk Bebas Sampah
Pilih produk perawatan pribadi (personal care) yang dapat diisi ulang (refill) atau buat sendiri produk harian tersebut seperti sabun dan sampo. Langkah ini tidak hanya ramah lingkungan tetapi juga lebih hemat biaya.
3. Gunakan Kembali Kemasan Kosong
Manfaatkan kembali kemasan produk perawatan diri (personal care) bekas pakai (empties), misalnya mengisi ulang botol parfum dengan minyak esensial untuk pengharum ruangan, atau menggunakan wadah bedak kosong untuk menyimpan aksesoris kecil.
4. Jual Ulang Produk yang Tidak Terpakai
Jangan terburu-buru membuang produk perawatan diri (personal care) yang tidak cocok di kulit. Kini kita dapat menjual kembali barang yang tidak kita gunakan melalui platform barang bekas untuk membantu beban lingkungan akan sampah sekaligus memberikan manfaat bagi orang lain. Dengan cara ini, kita tidak hanya mendukung keberlanjutan tetapi juga memperoleh nilai tambah dari produk yang tidak terpakai.
5. Masukkan Kemasan Kosong ke Kotak Koleksi Daur Ulang (Recycling Collection Boxes)
Saat ini, semakin banyak produsen produk perawatan diri (personal care) yang menyediakan Collection Boxes sebagai solusi pengelolaan kemasan produk kecantikan pasca pakai. Sebelum memasukkan kemasan ke dalam kotak koleksi yang disediakan, pastikan kemasan tersebut benar-benar kosong. Dengan langkah sederhana ini, kita turut mendukung proses recycling dan upcycling yang dilakukan oleh provider pengelola sampah, sehingga sampah dapat ditangani dengan lebih bijak dan ramah lingkungan.
Advertisement