Liputan6.com, Bandung - Pepaya dikenal sebagai salah satu tanaman yang banyak ditemukan di Asia Tenggara dan gemar dikonsumsi terutama bagian buahnya. Adapun daun pepaya terkenal memiliki kandungan gizi yang sangat baik.
Daun pepaya mengandung vitamin A, C, dan beberapa vitamin B serta mineral seperti zat besi dan kalsium. Selain itu, daun pepaya juga kaya akan senyawa seperti papain yang dapat membantu proses pencernaan protein dalam tubuh.
Tak hanya untuk kesehatan, daun pepaya juga bisa diolah menjadi berbagai hidangan yang lezat dan bergizi. Di Indonesia, daun pepaya sering dijadikan lalapan atau dimasak dalam berbagai olahan seperti pepaya rebus atau sambal daun pepaya.
Advertisement
Kemudian daun pepaya dipercaya dapat membantu meredakan masalah pencernaan, mengatasi demam, dan bahkan meningkatkan stamina tubuh. Adapun kandungan papain dalam daun pepaya dipercaya dapat memperbaiki sistem kekebalan tubuh.
Namun, ada satu hal yang perlu diperhatikan ketika mengolah daun pepaya yaitu rasa pahit yang sering muncul. Rasa pahit ini disebabkan oleh kandungan senyawa yang disebut dengan "saponin" yang ada pada daun pepaya.
Maka dari itu jika tidak diolah dengan benar daun pepaya akan terasa sangat pahit dan bisa mengurangi kenikmatan hidangan. Rasa pahit tersebut bukan hanya mengganggu cita rasa tetapi juga bisa membuat siapa saja enggan mengonsumsinya.
Untuk menghindari rasa pahit tersebut ada beberapa teknik mengolah yang dapat dilakukan. Melalui artikel ini akan menjelaskan beberapa tips yang bisa dilakukan agar daun pepaya tidak terasa pahit.
Tips Menghilangkan Rasa Pahit Pada Daun Pepaya
Melansir dari beberapa sumber, berikut ini sejumlah tips yang dipercaya bisa menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya:
1. Merendam Daun Pepaya dalam Air Garam
Merendam daun pepaya dalam air garam dikenal sebagai salah satu cara efektif untuk mengurangi rasa pahit pada daun pepaya. Adapun berikut ini sejumlah langkah-langkah yang bisa diikuti:
- Siapkan air garam dengan mencampurkan garam dapur ke dalam air secukupnya.
- Rendam daun pepaya dalam larutan ini selama sekitar 30 menit.
- Setelah direndam, peras daun pepaya dan bilas dengan air mengalir hingga bersih.
2. Merebus Daun Pepaya dengan Daun Jambu Biji
Menggabungkan daun pepaya dengan daun jambu biji ketika merebus dipercaya dapat membantu mengurangi rasa pahitnya. Namun, dianjurkan untuk memilih daun pepaya dan daun jambu biji yang masih muda.
Kemudian rebus kedua daun tersebut bersama-sama dalam air mendidih hingga daun pepaya empuk. Setelah matang, tiriskan dan bilas dengan air dingin untuk mengurangi kepahitan tetapi juga menambah aroma dan cita rasa pada daun pepaya.
Advertisement
Tips Selanjutnya
3. Menggosok Daun Pepaya dengan Garam
Selain merendam, tips yang bisa dilakukan berikutnya adalah menggosok daun pepaya dengan garam untuk mengurangi rasa pahitnya. Berikut ini sejumlah langkah-langkah yang dapat dilakukan:
- Ambil atau pilih daun pepaya muda.
- Kemudian gosok permukaan daun dengan garam hingga layu.
- Setelah itu, peras daun untuk mengeluarkan airnya, cuci dengan air bersih, dan rebus hingga empuk.
4. Merebus Daun Pepaya dengan Asam Jawa
Menambahkan asam jawa saat merebus daun pepaya dipercaya dapat membantu mengurangi rasa pahitnya. Metode ini efektif mengurangi kepahitan tanpa menambah bahan lain yang kompleks dan berikut langkah-langkahnya:
- Tambahkan sedikit asam jawa ke dalam air rebusan daun pepaya.
- Setelah daun pepaya matang dan empuk, angkat dan bilas dengan air dingin.
- Peras daun untuk mengeluarkan sisa airnya.