Liputan6.com, Jakarta - PT United Tractors Tbk (UNTR), perusahaan bergerak distribusi alat berat akan membeli sekitar 250,50 juta saham PT Acset Indonusa Tbk (ACST).
Perseroan akan membeli saham PT Acset Indonusa Tbk yang bergerak di jasa konstruksi yaitu dari PT Loka Cipta Kreasi dan PT Cross Plus Indonesia. Manajemen perseroan menyatakan, tujuan pengambilalihan saham ini sebagai bentuk diversifikasi bisnis dan ekspansi usaha UNTR untuk mendukung kegiatan usaha perseroan.
Untuk melaksanakan pengambilalihan saham ini, perseroan telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan dua pemegang saham ACST pada 10 Oktober 2014.
Advertisement
Adapun materi dari negosiasi ini antara lain jumlah dan harga saham yang akan dibeli UNTR, cara pengambilalihan, jadwal pelaksanaan pengambilalihan dan penutupan pengambilalihan. Akan tetapi, Investor Relation United Tractors Ari Setiyawan belum dapat menjelaskan lebih detil nilai transaksi tersebut.
"Kami belum bisa disclose karena masih dalam proses negosiasi. Pengambilalihan saham ACST ini targetnya selesai sebelum akhir tahun 2014," ujar Ari saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (16/10/2014).
Pada penutupan sesi pertama perdagangan saham hari ini, saham ACST naik 2,85 persen menjadi Rp 3.425 per saham. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 174 kali dengan nilai transaksi harian perdagangan saham Rp 1,8 miliar.
Sedangkan saham United Tractors naik tipis 0,58 persen menjadi Rp 17.300 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 3.162 kali dengan nilai transaksi Rp 69,3 miliar. (Ahm/)