Liputan6.com, Jakarta PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk (PADI) sedang menangani satu perusahaan untuk melepas saham ke publik atau initial public offering (IPO). Jika sesuai rencana, maka perusahaan itu bakal tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun ini.
Namun begitu, Direktur Utama PADI Djoko Joelijanto belum bisa menyebut nama perusahaan itu. Lantaran, rencana ini masih tahap awal.
"Tahun ini mudah-mudahan, kita ada satu go public yang kita tangani, tahap pembicaraan, kita belum bisa ungkapkan. Mudah-mudahan tahun ini ada satu," kata dia Gedung BEI Jakarta, Rabu (2/8/2017).
Djoko juga enggan menyebutkan sektor daripada emiten ini. "Belum bisa kita ungkapkan," ujar dia.
Dia menambahkan, realisasi IPO tergantung dari perusahaan menyelesaikan laporan keuangannya. Menurutnya, semakin cepat perseroan melaporkan keuangan maka IPO juga makin cepat.
"Kalau emitennya cepat untuk menyelesaikan laporan keuangan mudah-mudahan tahun ini bisa," ujar dia.
Sebagai informasi, pada semester I 2017 perseroan mencatatkan pendapatan Rp 40,51 miliar. Ini meningkat drastis dari periode sama tahun sebelumnya Rp 7,38 miliar.
Kemudian, laba bersih tercatat Rp 32,17 miliar atau naik dari periode sama tahun lalu yang rugi Rp 395,76 juta.
Minna Padi Antarkan Satu Perusahaan IPO Tahun Ini
Realisasi IPO tergantung dari perusahaan menyelesaikan laporan keuangannya.
Advertisement